Makan Roti Tiap Hari Bisa Berbahaya, Ini Faktanya

Makan Roti Tiap Hari Bisa Berbahaya, Ini Faktanya

Ilustrasi Roti-Pixabay/CordMediaDigitalServices---

JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID - Roti merupakan santapan yang tak hanya mengenyangkan tetapi juga menyehatkan. Namun ternyata pernyataan tersebut tak sepenuhnya tepat.

Mengonsumsi roti sudah menjadi kebiasaan yang rutin dilakukan banyak orang.

Biasanya makanan ini dikonsumsi pada pagi hari sebagai penunjang energi mengawali hari. Selain praktis, beragam varian rasa pun hadir untuk memanjakan para penikmatnya.

Jika anda suka makan roti sebaiknya jangan menyantapnya tiap hari ya. Sebab, ada beberapa dampak yang dapat membuat tubuh mengalami gangguan kesehatan. 

BACA JUGA:Hasil Argentina Vs Australia: Skor 2-1, Albiceleste ke Perempatfinal

Bagi kalian yang memang masih belum tahu terkait dampak buruk apa yang bisa muncul akibat dari Makan Roti setiap hari, simak penjelasan kami dalam artikel ini.

Walaupun Roti bukanlah makanan pokok masyarakat Indonesia, tapi tidak dipungkiri bahwa ada banyak sekali orang yang menyukainya. 

Bahkan tidak sedikit pula orang yang selalu makan roti setiap hari sebagai sarapan karena sangat praktis untuk dipersiapkan. Biasanya orang yang seperti itu. 

Selain itu, ada juga orang yang menggunakan roti untuk camilan dikala mengisi waktu senggang.

BACA JUGA:Hasil Belanda vs Amerika Serikat: Skor 3-1, Belanda Melaju, Amerika Angkat Kaki

Sebenarnya, dampak buruk apa sih yang bisa disebabkan dari memakan roti setiap hari? Melansir dari Boldsky.com, walaupun memakan roti dapat membuat kita kenyang, tapi bisa membahayakan kesehatan apabila dikonsumsi setiap hari.

Hal tersebut dikarenakan kemampuan roti yang dapat membuat kadar gula dalam darah meningkat dengan sangat cepat.

Kandungan amilopektin A yang berada di dalam roti itulah yang dapat meningkatkan kadar gula darah. 

Itulah mengapa apabila kita mengonsumsi roti secara berlebihan dan dilakukan terus menerus, maka sudah pasti risiko kita untuk terkena Diabetes akan meningkat.

BACA JUGA:Prediksi Prancis vs Polandia: Taji Mbappe!

Selain itu, menurut para pakar kesehatan Amerika yang berasal dari National Institute of Health, menyebutkan roti tidak dikonsumsi setiap hari.

Sebab kandungan gluten yang berada di dalam roti bisa memberikan efek pemakannya untuk kecanduan.

Apabila kita sudah kecanduan, tentunya kita akan terus menerus makan roti dalam jumlah yang banyak. Kalau sudah makan banyak, tentu saja berat badan akan menjadi mudah untuk naik.

Kandungan gizi yang berada di dalam roti juga tidak terlalu banyak. Kalau kalian memang ingin memakan roti dengan tujuan mendapatkan seratnya, disarankan untuk mengonsumsi roti gandum yang merupakan salah satu roti sehat dan mengandung serat yang tinggi.

BACA JUGA:Prediksi Jepang vs Kroasia: Kejutan Lagi?

Para Pakar Kesehatan juga memiliki pendapat bahwa roti merupakan salah satu makanan yang paling susah dicerna tubuh. 

Lagi- lagi hal tersebut dikarenakan kandungan gluten dalam roti. Bagi yang belum tahu, gluten sendiri merupakan salah satu jenis protein yang terdapat di dalam biji- bijian dan gandum.

Gluten inilah yang sulit dicerna tubuh kita. Apabila tubuh secara terus menerus sulit mencerna suatu makanan, beberapa gangguan kesehatan seperti sembelit pastinya akan menghampiri tubuh kita.

Dengan begini kalian semua sudah mengerti bukan mengapa makan roti tiap hari bisa menghasilkan dampak yang buruk bagi tubuh. Oleh karena itu, makanlah secukupnya saja dan jangan berlebihan ya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id