Ini Warga Musi Rawas yang Mencuri Sepeda Motor di Siang Bolong
Tersangka Muhani (tengah) saat diamankan di Polsek Muara Kelingi--
MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Muhani (38) warga Dusun VIII, Desa Karya Sakti, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas diringkus petugas Polsek Muara Kelingi.
Muhani diringkus Minggu 20 November 2022, karena diduga terlibat pencurian sepeda motor di siang bolong.
Tepatnya di Dusun I, Desa Karya Sakti, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas, Jumat 14 November 2022 sekitar pukul 12.00 WIB.
Korbannya, PI (50) warga Dusun I, Desa Karya Sakti, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas yang harus kehilangan sepeda motor Honda Supra X 125 BG 2132 GJ, warna Violet Hitam senilai Rp5 juta.
BACA JUGA:Dramatis, Gadis Berdaster di Lubuklinggau Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor
Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kapolsek Muara Kelingi, AKP Fettra Albert menjelaskan, dalam kasus ini ada dua tersangka, namun satu lagi masih dalam pengejaran.
“Kami telah meringkus satu dari dua tersangka curat, atas nama, Muhani sedangkan rekannya NS (30), masih dilakukan pengejaran," kata Kapolsek.
Kapolsek menjelaskan, tersangka dibekuk bermula saat anggota melakukan penyelidikan dengan memeriksa korban dan saksi-saksi dan mengarah terhadap tersangka.
Selanjutnya, anggota langsung meluncur kerumah tersangka, dan kebetulan tersangka berada di TKP, tanpa pikir panjang anggota langsung meringkus tersangka dan mengelandang kepolsek tanpa melakukan perlawanan.
BACA JUGA:Bikin Resah Warga, Pria Lubuklinggau Ditangkap Polisi
"Tersangka, ditangkap dirumahnya, tanpa melakukan perlawanan," jelasnya.
Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan, penangkapan tersangka berdasarkan laporan polisi : LP/B- 20 / XI /2022/Sumsel/Res.Mura/Sek.Muara Kelingi, tanggal 20 November 2022.
Dimana kronologis kejadian, saat korban memarkirkan sepeda motornya jenis Supra X 125 dildepan rumahnya.
Lalu tersangka bersama rekannya, berjalan kaki dan melihat sepeda motor korban dan langsung menuju depan rumah korban.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: