BPJS Kesehatan Hadirkan MCS dan Sosialisasi JKN di Hari Bakti Dokter Indonesia
Wali Kota Lubuklinggau saat mengecek langsung layanan Mobile Customer Service (MCS) BPJS Kesehatan Lubuklinggau--
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Dokter Indonesia yang ke-114, BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau menggelar sosialisasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sekaligus menghadirkan layanan Mobile Customer Service (MCS) di Lapangan Taman Olahraga Silampari (TOS) Lubuklinggau, Jumat 22 Juli 2022.
Mengusung tema Gerakan Pengabdian Peduli Kesehatan, kegiatan yang dihadiri langsung oleh Walikota Lubuklinggau, SN Prana Putra Sohe, Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Kepala BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau ini mengundang animo yang besar bagi warga Kota Lubuklinggau maupun kabupaten disekitarnya. Event yang diadakan satu tahun sekali ini diisi dengan senam bersama, perlombaan, pemeriksaan kesehatan gratis, bazaar makanan, dan sosialisasi program JKN.
“Profesi dokter erat kaitannya dengan BPJS Kesehatan, dokter sebagai mitra BPJS Kesehatan dalam memberikan layanan kepada peserta JKN. Kehadiran BPJS Kesehatan dalam kegiatan ini merupakan kesempatan tepat untuk dapat mensosialisasikan informasi terbaru tentang program JKN,” ucap Kepala BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau, Harry Nurdiansyah.
Sebagai kota yang menyandang gelar Universal Health Coverage (UHC) dengan capaian kepesertaan per Juni 2022 sebesar 103.34% dengan total peserta sebanyak 240.504 jiwa, mayoritas warga yang hadir sudah menjadi peserta JKN.
“Peserta JKN tidak perlu repot datang ke kantor untuk cetak kartu maupun takut lupa untuk membawa kartu JKN ketika memerlukan pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan (faskes), peserta JKN cukup menunjukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tercantum dalam Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik,” ucap Harry dalam sosialisasinya.
Selain sosialisasi, terlihat banyak masyarakat yang berdatangan mengunjungi MCS, baik sekedar untuk mendapatkan informasi terkini, penambahan anggota keluarga, perubahan faskes, dan perubahan data lainnya. Tidak hanya hari ini, MCS juga akan hadir sampai dengan 2 hari mendatang hingga event selesai.
“Saya harap dengan hadirnya MCS ini, masyarakat dapat lebih dekat dengan program JKN, sehingga informasi-informasi terkini maupun pelayanan administrasi dapat lebih mudah di akses oleh masyarakat. Saya juga berharap warga Lubuklinggau dapat rutin untuk dapat membayarkan iurannya sehingga tidak ada lagi yang mengeluh karena tunggakan iurannya yang telah menumpuk,” ujar salah satu peserta JKN yang mengakses layanan di MCS BPJS Kesehatan, Prana. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: