14 Truk Batu Bara di Kodim Dilepaskan, ini Janji Pengurus Truk

14 Truk Batu Bara di Kodim Dilepaskan, ini Janji Pengurus Truk

Pengelola angkutan batu bara dari PT Selamat Jaya Persada, Taufik Lubis --

BACA JUGA:Dilaporkan Kadishub Lubuklinggau ke Polisi, Wahisun: Iya Bagus, Malah Bagus

Selama ini, lanjutnya, anggkutan tersebut memang lewat tengah kota. Dia mengaku itu karena sebelumnya tidak mengetahui peraturan. 

“Karena dari supir juga mengatakan lewat tengah kota lebih dekat,” katanya. 

Dia mengatakan saat ini hanya PT Selamat Jaya Persada yang menyuplai batu bara dari Sarolangun Jambi ke Pulau Bai Bengkulu.

Sementara itu, Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Lubuklinggau, Chandra mengatakan pihaknya memperhatikan truk batu bara kerap melintas di tengah kota jalan nasional sejak sebulan terakhir.

BACA JUGA:Truk Batu Bara Boleh Melintas di Lubuklinggau, Asalkan..

"Truk pengangkut batu bara tidak boleh melintas di jalan manapun, kecuali jalan sendiri. Namun di Pergub mereka diberi waktu dua tahun untuk menyiapkan jalur sendiri," katanya. 

Namun setelah diamati, batu bara ini menuju PLTU. Kemudian PLTU itu ada kontribusi suplay listrik ke Kota Lubuklinggau.

"Nah setelah diskusi dengan pihak angkutan, pihak terkait, termasuk dimediasi oleh Dandim, maka disepakati truk batu bara tidak boleh melintas di tengah kota," tambahnya. 

"Pemerintah Kota Lubuklinggau sebenarnya sudah menyiapkan jalan lingkar luar kota, lingkar utara dan selatan. Dari pihak anggkutan bersedia tidak lagi melintasi tengah kota. Kami tetap memantau komitmen tersebut," pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: