Prediksi Austria vs Kroasia : Bisa Raih Juara Grup, Modric?

Prediksi Austria vs Kroasia : Bisa Raih Juara Grup, Modric?

Kroasia membuka peluang lolos ke babak final four andai berhasil menyungkurkan Austria. -foto : twitter UEFA Nations League-

Penampilan apik Kroasia tentu dapat dipertahankan. Terlebih, The Blazers dituntut untuk mengamankan posisi tertinggi di klasemen Grup A1. Pasalnya, peringkat tersebut merupakan syarat bagi para peserta Liga A UNL 2022/2023 untuk tembus ke babak final four. 

BACA JUGA:Cristiano Ronaldo : Saya Belum Habis dan Akan Tampil Di Piala Dunia 2022 dan Euro 2024

Edisi 2022/2023 memang menjadi kesempatan Kroasia untuk melangkah lebih jauh di UNL. Jika lolos dari penyisihan grup, maka akan meningkatkan prestasi tim besutan Zlatko Dalic di kejuaraan tersebut. Sebelumnya, Kroasia selalu gagal melenggang ke fase berikutnya, tepatnya di edisi 2018/2019 dan 2020/2021.

Meski di atas kertas cenderung diunggulkan, Kroasia sesungguhnya dibayangi oleh kekalahan dalam pertemuan pertama. Pada matchday 1 UNL, tepatnya 4 Juni 2022, Kroasia dipermalukan Austria tiga gol tanpa balas. Marko Arnautovic, Michael Gregoritsch, dan Marcel Sabitzer menjadi bintang kemenangan tim tamu. 

BACA JUGA:Airlangga dan Ahmad Dhani Sambangi Kejurnas Wushu Piala Presiden 2022

Austria berhasil memaksa Kroasia terkurung dalam tekanan. Dari total 14 tembakan, 8 di antaranya berhasil mengenai gawang The Blazers. Akan tetapi, hasil pertemuan kedua bisa jadi berubah. Hal tersebut karena Austria belum keluar dari periode buruk sepanjang hajatan UNL 2022/2023. 

Sejak mengalahkan Kroasia, anak asuh Ralf Rangnick justru telah keok 3 kali dan bermain seri 1 kali. Teranyar, Austria menyerah dari Prancis dengan skor 2-0. Hasil minor itu makin membenamkan Austria sebagai juru kunci klasemen Grup A1. Saat ini, mereka baru menjaring 4 poin dari melakoni 5 pertandingan UNL 2022/2023.

BACA JUGA:Jelang Floyd Mayweather Jr vs Mikuru Asakura : Duel Sarat Prestius

Perkiraan Pemain Austria vs Kroasia 

Badai cedera menghantam skuad Austria jelang menjamu Kroasia. Terdapat 4 pemain yang bakal menepi, termasuk David Alaba dan Marko Arnautovic yang telah ditarik saat Austria melawan Prancis. 

Sebaliknya, mayoritas pemain Kroasia justru dalam kondisi siap tempur. Hanya Ivan Perisic yang diragukan merumput usai mengalami cedera ketika menghadapi Denmark di laga terakhir. Austria wajib mewaspadai lini tengah Kroasia yang diperkuat barisan gelandang top. Selain sang kapten Luka Modric, Kroasia juga punya Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic, Nikola Vlašić, hingga Mario Pašalić di sektor sentralnya. 

BACA JUGA:Fakta Unik Baju Balap MotoGP, Para Rider Wajib Punya 13 Buah per Musim!

Austria (4-4-2): Patrick Pentz; Maximilian Wober, Kevin Danso, Philipp Lienhart, Christopher Trimmel; Christoph Baumgartner, Nicolas Seiwald, Xaver Schlager, Marcel Sabitzer; Karim Onisiwo, Michael Gregoritsch | Pelatih: Ralf Rangnick 

Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Juranovic, Josip Sutalo, Josko Gvardiol, Borna Sosa; Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic; Lovro Majer, Andrej Kramaric, Mislav Orsic |Pelatih: Zlatko Dalic

BACA JUGA:Jenis dan Harga Helm Para Rider MotoGP, Ada yang Hampir Rp20 juta!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: