MTsN 1 Lubuklinggau Laksanakan Simulasi ANBK
MTsN 1 Lubuklinggau melaksanakan simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2022.--
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - MTsN 1 Lubuklinggau melaksanakan simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2022.
Simulasi ANBK ini berjalan dengan tertib dan lancar, tidak ditemukannya kendala yang berarti baik dari pihak panitia selaku penyelenggara maupun dari pelajar selaku peserta Simulasi ujian.
“Alhamdulillah, pelaksanaan ANBK pada tahun ini sudah berjalan sesuai dengan yang kita harapkan,”kata Kepala MTsN 1 Lubuklinggau Hedi Herdiana.
Dikatakannya, setelah pelaksanaan Ujian ANBK selesai, akan dilanjutkan dengan kegiatan AKMI yang pelaksanaanya dimulai pada 20 September 2022 mendatang.
BACA JUGA:Pelajar MTsN 1 Lubuklinggau Raih Juara KSM dan Siap Berlaga di KSM Tingkat Provinsi
“Yang jelas, sampai saat ini seluruh jajaran panitia sedang mempersiapkan segala sesuatu terkait kegiatan yang akan dilaksanakan ini, dimulai dari pengecekan perangkat komputer hingga yang lain dipersiapkan secara matang,”ungkapnya.
Ia juga mengingatkan kepada pelajar nya, untuk senantiasa menjaga kesehatan selama berlangsungnya simulasi. Karena tanpa tubuh yang sehat, kita tidak bisa mengikuti ujian ini dengan baik.
"Kita berharap mudah-mudahan kegiatan ANBK serta AKMI nantinya, dapat berjalan dengan sukses dan lancar sesuai dengan yang diharapkan yakni mereka memperoleh hasil yang maksimal sesuai dengan yang diharapkan,”tutupnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: