Berita Trending Senin 12 September 2022, Identitas Mayat Tak Dikenal di Lakitan, Korban Begal Meninggal

Berita Trending Senin 12 September 2022, Identitas Mayat Tak Dikenal di Lakitan, Korban Begal Meninggal

Petugas saat evakuasi jenazah korban setelah ditemukan di Sungai Lakitan--

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Lima berita trending atau terpopuler di LINGGAUPOS.CO.ID, Senin 12 September 2022, salah satunya terkait diketahuinya identitas mayat yang ditemukan di Sungai Lakitan.

Selain itu berita mengenai ditemukannya PNS Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Lubuklinggau, Abdul Halim juga masih menjadi trending topik pembaca.

Berikut lima berita trending pada Senin 12 September 2022:

Mayat Tak Dikenal di Sungai Lakitan Adalah Warga Sumberharta

Mayat tak dikenal yang ditemukan di Sungai Lakitan Kelurahan Muara Lakitan Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas, diinformasikan adalah warga Kecamatan Sumberharta.

Tepatnya warga Desa Sukajaya Kecamatan Sumberhata Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). 

Korban diinformasikan adalah Ruswanto (40), yang menghilang atau tidak kunjung pulang ke rumah sejak Minggu, 4 September 2022.

Selengkapnya baca di link di bawah ini: 

Mayat Tak Dikenal di Sungai Lakitan Adalah Warga Sumberharta

Pelaku Pembunuhan Warga Musi Rawas yang Mayatnya Ditemukan di Sungai Sudah Ditangkap

Tim Landak Sat Reskrim Polres Musi Rawas sudah menangkap terduga pelaku pembunuhan terhadap Ruswanto (40), warga Desa Sukajaya Kecamatan Sumberharta Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Dedi Rahmat Hidayat menjelaskan pihaknya sudah melakukan penangkapan terhadap pelaku pembunuhan terhadap korban.

“Korban adalah warga Kecamatan Sumberharta. Pelakunya sudah ditangkap, data identitas lengkapnya nanti akan disampaikan ke rekan-rekan media,” jelasnya, Senin 12 September 2022 sore.

Selengkapnya baca di link di bawah ini: 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: