Diinterogasi Korban, Pengangguran di Rupit Akui Bobol Rumah

Diinterogasi Korban, Pengangguran di Rupit Akui Bobol Rumah

Tersangka Suryadi (tengah) saat diamankan di Polsek Rupit--

LINGGAUPOS.CO.ID – Seorang pengangguran, Suryadi (19) warga Desa Lawang Agung Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), diserahkan ke Polsek Rupit, Minggu, 7 Agustus 2022 sekitar pukul 20.45 WIB.

Suryadi diserahkan Kasbat Irawan (23) warga Desa Lawang Agung Kecamatan Rupit, karena diduga membobol rumahnya, serta mencuri sepeda motor Jupiter Z, ponsel Oppo A3S dan dompet berisikan dokumen penting.

Pembobolan rumah itu terjadi Minggu, 7 Agustus 2022 sekitar pukul 01.00 WIB.

BACA JUGA:Oknum Kapospol Muara Kulam Ditangkap, Barang Buktinya Banyak

Kapolres Muratara AKBP Ferly Rosa Putra melalui Kapolsek Rupit AKP Hermansyah menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan, Suryadi masuk ke dalam rumah korban dengan cara menaiki lubang ventilasi di belakang rumah.

“Saat kejadian korban sedang tidur. Kemudian pelaku dari jalan dapur berjalan ke ruang tamu. Selanjutnya mengambil Jupiter Z, ponsel Oppo A3S dan dompet berisikan dokumen penting,” jelas Kapolsek.

Sementara itu, pagi harinya korban mengetahui adanya pencurian itu. Ia mendapati sepeda motor dan ponsel serta dompet sudah hilang.

BACA JUGA:Truk Batubara Hantam Tiang Listrik, Sebagian Muratara Gelap

Akhirnya, sekitar pukul 12.30  WIB,  Kasbat bertemu dengan Suryadi. Ia pun langsung menginterogasi Suryad, hingga mengakui perbuatannya.

Malam harinya, Kasbat menyerahakan Suryadi ke Polsek Rupit untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya sesuai hukum yang berlaku. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: