Miris, 2 Remaja Ngaku Hasil Pencurian untuk Nyabu

Miris, 2 Remaja Ngaku Hasil Pencurian untuk Nyabu

LINGGAUPOS.CO.ID – Dua orang remaja tersangka pencurian ikan di Desa Tanah Periuk Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas memberikan pengakuan mengejutkan.

Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Dedi Rahmat Hidayat menjelaskan, ada dua tersangka yang sudah mendapatkan hasil dari aksi pencuriannya.

Keduanya adalah DS (17) dan FS (15), keduanya warga Desa Tanah Periuk Kecamatan Muara Beliti. Pertama mereka mendapatkan uang Rp150 ribu dan kedua mendapatkan Rp300 ribu.

“Menurut pengakuan keduanya, uang tersebut digunakan untuk membeli narkoba jenis sabu,” tambah Kasat Reskrim.

BACA JUGA:Ada yang Menerima Penjualan Ikan dari Komplotan Pencuri

Seperti diketahui, DS (17) dan FS (15) mencuri ikan di kolam milik Rusmini (50), di Desa Tanah Periuk Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas.

Keduanya, mengakui pertama kali mencuri ikan pada  Rabu (20/7/2022) sekitar pukul 22.00 WIB. Dalam aksi ini, mereka mencuri ikan mas dan ikan baung setengah karung.

“Keesokan paginya, ikan itu mereka jual kepada seseorang bernama Titin di Tanah Periuk, beratnya sekitar Rp12 kg dibayarkan Rp150 ribu,” jelas Kasat Reskrim.

Kemudian pada pencurian Jumat (22/7/2022) sekitar pukul 01.00 WIB, keduanya berhasil mendapatkan ikan sekitar 18 Kg.

BACA JUGA:Ini 5 Remaja yang jadi Komplotan Pencuri Ikan di Tanah Periuk

Kali ini ikan dibawa ke Pasar Moneng Sepati, Lubuklinggau, dan mereka mendapatkan uang Rp300 ribu.

Pencurian awal, DS dan FS, Rabu (20/7/2022) sekitar pukul 22.00 WIB mencuri ikan mas di kolam milik Rusmini. Aksi mereka ini berhasil.

Sehingga mereka kembali melakukan aksi pada Jumat (22/7/2022) sekitar pukul 01.00 WIB. Saat melakukan aksi keduanya, justru bertemu DK dan AN yang sedang membobol gudang.

Akhirnya mereka berempat sama-sama melakukan aksi pencurian di sana.

“Berdasarkan hasil penyelidikan, kami ketahui keberadaan DS dan FS, sehingga ditangkap keduanya Selasa (26/7/2022) sekitar pukul 15.00 WIB,” tambah Kasat Reskrim. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: