Saat Tunggu Durian Ada Penampakan Mahluk Halus di Gedung Eks SD, Videonya Viral

Saat Tunggu Durian Ada Penampakan Mahluk Halus di Gedung Eks SD, Videonya Viral

LINGGAUPOS.CO.ID - Penampakan mahluk halus di gedung eks SD viral melalui video berdurasi 7 detik. 

Video tersebut diduga di rekam oleh sekelompok pemuda warga Desa Ngunang Kecamatan Sanga Desa Kamis (21/7/2/22) sekira pukul 02.00 dinihari, saat para pemuda tersebut tengah menunggu pohon durian yang tengah berbuah di kebun.

Dalam rekaman tersebut terlihat sosok berwarna putih yang seolah berdiri diantara rimbunnya daun kelapa sawit. 

Bahkan saat di senter oleh perekam video tinggi makhluk tersebut terlihat melebihi tinggi bekas bangunan sekolah yang ada.

BACA JUGA:Warga Tugumulyo Tewas di Kepahiang

BACA JUGA:Kuasa Hukum Ungkap Ancaman Pembunuhan Terhadap Brigadir J Sejak di Magelang

Tanto Hartono warga Desa Ngunang yang penasaran akan kebenaran video tersebut kemudian melakukan inisiatif dengan mengajak para pemuda yang merekam video untuk mereka ulang kejadian saat video tersebut direkam.

"Saya cukup penasaran juga, sehingga adik-adik yang merekam video itu, saya ajak ke lokasi. Dan saat sampai di lokasi saya lihat tidak ada sesuatu yang memungkin untuk seseorang bisa berdiri hingga melebihi tinggi bekas bangunan tersebut. Sehingga saya yakin video tersebut merupakan penampakan asli, sebab di sana hanya ada pohon pisang dan sawit saja," ujarnya.

Menurut Tanto, tempat yang dulunya bekas bangunan SD Negeri 4 Ngunang tersebut memang terkenal angker dan sering muncul penampakan.

"Berdasarkan cerita masyarakat, disana memang cukup angker dan sering ada penampakan," katanya.

Hingga berita ini dibuat video yang direkam oleh warga Ngunang bernama Indro dan rekan-rekannya ini, sudah mendapat banyak respon dari para netizen baik pro maupun kontra terhadap keaslian video yang ada. (*)

Artikel ini sudah tayang di harianmuba.com dengan judul: Viral, Video Penampakan Mahluk Halus di Bekas Gedung SDN 4 Ngunang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: harianmuba.com