Ada Tiga Lokasi Calon Kantor Imigrasi Lubuklinggau

Ada Tiga Lokasi Calon Kantor Imigrasi Lubuklinggau

LINGGAUPOS.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau usulkan dibangunnya Kantor Imigrasi Kelas III di Kota Lubuklinggau.

Rencana ini diketahui, saat datangnya penyelia pada Unit Kerja Kantor (UKK) Imigrasi Kemenkumham Provinsi Sumsel, Yuli Prihantono, Jumat (17/6/2022).

Kedatanganya kemarin, untuk meninjau lokasi rencana pembangunan kantor Imigrasi Kelas III tersebut.

Ia didampingi Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe dan Asisten l Bidang Pemerintahan dan Kesra Kahlan Bahar, Kepala BPKAD Zulfikar, Kaban Kesbangpol Firdaus Abky, Kabag Pemerintahan Ira Dwi Arianti dan Kabag Humas Prokopim Ongki Pranata.

Dalam kesempatan itu, Wako menyampaikan Pemkot Lubuklinggau menawarkan tiga lokasi untuk dijadikan tempat pembangunan kantor Imigrasi Kelas III dan Kantor PWRI Kota Lubuklinggau.

Pertama, di Kelurahan Air Kuti Kecamatan Lubuklinggau Timur l dengan luas 50x50 M2. Di lahan tersebut akan dibangun perkantoran dengan ukuran 15x30 atau 20x30 M2 yang dilengkapi empat kamar untuk mess.

Disampaikan pula pemilihan lokasi ini sudah melalu berbagai pertimbangan, salah satunya cukup dekat dengan akses Bandara Silampari, rumah makan dan akses lainnya seperti tempat parkir yang luas.

Kemudian lokasi alternatif kedua di Jalan Sultan Mahmud Badarudin ll Kelurahan Marga Mulya Kecamatan Selatan ll dan alternatif ketiga beralamat di kompleks perkantoran DPMPTSP.

Hal ini dibenarkan oleh Kabag Humas Prokopim Ongki Pranata. Ia menambahkan, Pemkot yang mengusulkan dengan harapan ada Kantor Imigrasi Kelas lll di Kota Lubuklinggau. Namun lanjutnya, prosesnya tentu masih panjang.

“Yang terpenting, kita sudah menyiapkan lahan ketika usulan ini disambut baik dan direalisasi. Dan kita berharap, tentunya ini tereasliasi,” jelasnya.

Setelah ini lanjutnya, kemungkinan Wali Kota akan menghadap pihak imigrasi terlebih dahulu. (rfm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: