Lomba Video Pendek Polri PRESISI 2025 Kategori SMP-SMA/SMK/MA Pemenangnya Dibedakan, Buruan Daftar
Ketua Pelaksana lomba video pendek Polri Presisi, Edi Sucipto.-foto: agungperdana.linggaupos.co.id-
LINGGAUPOS.CO.ID- Perlombaan yang bertajuk Lomba Video Pendek Polri Presisi oleh Linggau Pos Online bekerjasama dengan Polres Lubuk Linggau diwarnai dengan berbagai penganugerahan pemenang, dimana kategori pelajar SMP-SMA/SMK/MA Sederajat akan dibedakan.
Lomba Video Pendek Polri Presisi tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Polisi Wanita (Polwan) Tahun 2025.
Linggau Pos Online sebagai penyelenggara dan bekerjasama dengan Polres Lubuk Linggau membuka kesempatan bagi pelajar SMP-SMA/SMK/MA Sederajat untuk bergabung menunjukkan kreatifitasnya.
Dengan mengusung tema “Polisi Pelindung, Pengayom, dan Pelayan Masyarakat”. Lomba ini pun bisa diikuti secara berkelompok atau individu dengan syarat dan ketentuan berlaku.
BACA JUGA:Ketentuan Lomba Video Pendek Polri PRESISI oleh Linggau Pos Online, Bisa Tim atau Individu
Bagi pelajar SMP, SMA/SMK/MA Sederajat yang ada di Lubuk Linggau, Kabupaten Musi Rawas dan Musi Rawas Utara masih diberikan kesempatan untuk dapat mendaftarkan diri dalam perlombaan yang berhadiah jutaan ini.
Nantinya, untuk kategori pelajar SMP dan SMA/SMK/MA akan dipilih masing-masing pemenang baik dari tingkat SMP/MTs maupun SMA/SMK/MA Sederajat.
Hal ini sebagaimana yang diungkapkan oleh Ketua pelaksana, Edi Sucipto, mengatakan bahwa akan ada pemenang untuk setiap kategori jenjang.
“Kita ini kan ada dua kategori peserta pelajar yaitu tingkat SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA Sederajat, nah masing-masing kategori ini kita ambil pemenang per tingkatan,” kata Edi pada Selasa 2 September 2025.
BACA JUGA:Peluang Menang Video Terfavorit Lomba Video Pendek Polri PRESISI Terbuka Lebar, Berikut Mekanismenya
Ia mengimbau kepada peserta agar bisa memberikan karya, kreatifitas terbaik saat mengikuti Lomba Video Pendek Polri Presisi 2025 sebab ada hadiah berupa uang pembinaan, tropy dan piagam.
“Jadi nanti kategori SMP ada pemenang 1,2 3. Kategori SMA juga akan ada juara 1,2 dan 3, tentunya dengan hadiah total jutaan,” lanjut Edy.
Sebelumnya, Edi juga telah menerangkan jika Lomba Video Pendek Polri Presisi 2025 ini bisa diikuti secara mandiri atau kelompok dimana untuk kelompok peserta maskimal 5 (lima) orang per timnya.
Saat ini, pendaftaran untuk mengikuti Lomba Video Pendek Polri Presisi masih dibuka hingga 11 September 2025.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: