Kebakaran di Musi Rawas Saat Ramadan, 2 Rumah dan 1 Mobil Dilalap Api

Kamis 20-03-2025,07:51 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

LINGGAUPOS.CO.ID – Kebakaran terjadi di Tranbansos Desa Pelawe Kecamatan BTS Ulu Kabupaten Musi Rawas, saat Ramadan yakni Rabu 19 Maret 2025 sekitar pukul 21.30 WIB.

Dilaporkan imbas kebakaran ini, ada 2 rumah yang terbakar, dan salah satunya ludes, sedangkan satu lagu terbakar sebagian. Selain itu juga 1 mobil, yakni Suzuki APV hangus dalam peristiwa itu.

Menurut informasi dari Satpol PP dan Damkar Musi Rawas, yang terbakar adalah kediaman Siti Holipah warga setempat, yang penyebab kebakaran diduga karena korsleting listrik.

Dijelaskan juga bahwa petugas Damkar mendapatkan laporan pada pukul 21.49 WIB, kemudian langsung meluncur ke lokasi, tiba sekitar pukul 22.20 WIB.

BACA JUGA:Kapolda Lampung Ungkap Detik-detik Kapolsek dan Anggota Ditembaki Usai Bubarkan Sabung Ayam

Selain armada dari Damkar Musi Rawas, pemadaman api juga dibantu Damkar dari PT PHML.

Terpisah Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supriadi melalui Kapolsek BTS Ulu Iptu Jemmy Amin Gumayel membenarkan adanya kebakaran tersebut. Ia menjelaskan penyebabnya masih dalam penyelidikan.

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :