LINGGAUPOS.CO.ID - KPU Lubuk Linggau sukses melaksanakan rapat pleno terbuka pengundian nomor urut dan penetapan nomor urut pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, Senin 23 September 2024.
Rapat pleno dilaksanakan di depan Kantor KPU Kota Lubuk Linggau Kelurahan Kayu Ara Kecamatan Lubuk Linggau Barat I.
Nomot urut Paslon Pilkada Lubuk Linggau--
Divisi Teknis Deni Setiawan, SH. Deni panggilan akrabnya mengatakan pengundian nomor urut diawali dengan pengambilan nomor antri yang diambil oleh calon Wakil Walikota H Imam Senen dan H Rustam Effendi.
Yang mendapatkan nomor urur kecil mengambil nomor urut duluan sedangkan yang dapat nomor antrian besar mengambil nomor urut terakhir.
BACA JUGA:KPU Lubuk Linggau Umumkan Pendaftaran Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota
Hasilnya H Rustam Effendi dapat nomor undian 1, sedangkan H Imam Senen dapat nomor 4.
Sehingga Paslon H Rahmad Hidayat-H Rustam Effendi (Yok te-Rus) duluan mengambil nomor urut yang berada di dalam tabung.
Pleno pengundian nomor urut peserta Pilkada Lubuk Linggau--
Sedangkan Paslon H. Rodi Wijaya-H Imam Senen (ROIS) mengambil nomor urut setelahnya.
Setelah dibuka tabung hasil hasilnya diketahui ROHIS dapat nomor 1 sedangkan Yok teRus nomor urut 2.
BACA JUGA:KPU Lubuk Linggau Sosialisasikan PKPU No.8 Tahun 2024 Tentang Pencalonan
Dalam kesempatan acara tersebut sekaligus acara deklarasi Pilkada damai ditandai dengan pembacaan ikrar Pilkada Damai dipimpin Ketua KPU Kota Lubuk Linggau Aspin Dodi dan diikuti dua pasang Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota H Rodi Wijaya-H Imam Senen serta H Rachmad Hidayat-H Rustam Effendi.
Kemudian dilanjutkan pelepasan burung merpati oleh dua paslon Rois dan Yok teRus, Ketua Bawaslu Kota Lubuk Linggau, Dedi Kariema, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Lubuk Linggau, diantaranya Kapolres Lubuklinggau, AKBP Bobby Kusumawardhana, Letkol Inf Arie Prasatyo Widyo Broto, Kepala Kejaksaan Negeri Lubuk Linggau, Anita Asterida dan Pj walikota Lubuk Linggau Koimudin diwakili Staf Ahli Wali Kota, Heriyanto dan Komisioner KPU Kota Lubuk Linggau
Lalu dilanjutkan penandatangan Pilkada damai oleh kedua Paslon Rois dan Yok teRus disaksikan oleh Forkopimda Kota Lubuk Linggau dan ketua Bawaslu.