Liga 1 Indonesia: Prediksi Bali United vs Barito Putera, Jumat 27 September 2024, Kick Off 15.30 WIB

Jumat 27-09-2024,09:18 WIB
Reporter : M Raihan Putra
Editor : M Raihan Putra

LINGGGAUPOS.CO.ID – Jadwal Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 memasuki matchday ke-7, kali ini menjadwalkan pertandingan antara Bali United vs Barito Putera, pada jumat 27 september 2024, kick off dimulai pada pukul 15.30 WIB.

Jika kalian ingin menyaksikan pertandingan seru ini, kalian bisa menelisik prediksi yang telah LINGGAUPOS.CO.ID rangkum, mulai dari preview, head to head, susunan pemain sampai dengan prediksi skor akhir, sebagai berikut:

Prediksi Bali United vs Barito Putera, Liga 1 Indonesia

Preview

BACA JUGA:Kompak Ingin Yoppy Karim dan H Rustam Effendi Pimpin Linggau

Pertandingan yang mempertemukan Bali United kontra Barito Putera pada matchday ke-7 Liga 1 Indonesia ini akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta (markas Bali United) pada jumat sore nanti.

Saat ini Bali United berada di posisi ke-4, klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan raihan 11 poin dari 6 pertandingan.

Di 6 pertandingan tersebut Bali United dengan 3 hasil menang, 2 hasil imbang dan 1 pertandingan berakhir dengan kekalahan.

Pada pertandingan terakhirnya Bali United mendapatkan hasil menang dengan skor yang menjanjikan 1-4 saat bertandang ke markas Malut United.

BACA JUGA:Pendaftaran PPPK 2024 Dibuka Hari ini, Jumat 27 September 2024

Sementara Barito Putera bertengger di posisi ke-11 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan mengantongi 8 poin.

8 poin tersebut didapatkan Barito Putera usai mengemas 2 hasil menang, 2 hasil imbang dan 2 hasil kalah dari 6 pertandingan sebelumnya.

Barito Putera harus berbagai poin usai hanya mampu mendapatkan hasil imbang saat menjamu Borneo FC Samarinda dengan skor 1-1 di pertandingan terakhirnya.

Head to Head

BACA JUGA:Jangan Panik! Inilah 5 Cara Login Instagram yang Lupa Kata Sandi, Cukup Pakai Nomor HP

Di atas kertas Bali United lebih unggul dari Barito Putera, di total 16 pertandingan yang mempertemukan keduanya, Bali United dengan 10 hasil menang, 2 hasil imbang dan 4 kali kalah dari Barito Putera.

Prediksi Susunan Pemain

Bali United (4-3-3): Adilson Maringa; Andhika Wijaya, Elias Dolah, Bagas Adi, Ricky Fajrin; Mitsuru Maruoka, Brandon Wilson, Made Tito; Privat Mbarga, Everton Nascimento, Rahmat Arjuna.

Pelatih: Stefano Cugurra.

Kategori :