LINGGAUPOS.CO.ID - Kabapas Kelas II Musi Rawas Utara (Muratara), Roby Fernandez serta seluruh jajaran pegawai gelar upacara bendera sebagai puncak peringatan Hari Pengayoman ke-79, Senin 19 Agustus 2024.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan agenda syukuran Hari Pengayoman ke-79.
Pada giat tersebut dilakukan pemotongan tumpeng dan kue, serta penyerahan sertifikat penghargaan untuk pegawai Terbaik Bapas Muratara, Nilsa Hasian.
Kemudian dilakukan penyerahan sertifikat penghargaan kepada mitra kerja Bapas Muratara yaitu pihak Rumah Asa Silampari dan IWOI Musi Rawas Utara.
Kabapas Kelas II Musi Rawas Utara, Roby Fernandez saat memberikan sertifikat penghargaan untuk pegawai Terbaik Bapas Muratara, Nilsa Hasian usai menggelar upacara bendera sebagai puncak peringatan Hari Pengayoman ke-79, Senin 19 Agustus 2024.-Foto: Humas Bapas Kelas II Musi Rawas Utara -
Kemeriahan upacara bendera dan seremonial potong tumpeng tersebut menunjukkan semangat dan solidaritas antara pegawai Bapas Muratara dan Mitra Kerja dalam menjaga harmoni.
Seluruh pihak berharap, momentum tersebut akan terus memberikan inspirasi untuk mengembangkan program-program positif yang berdampak baik bagi seluruh klien pemasyarakatan Bapas Muratara dan masyarakat secara luas.
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI