PALEMBANG, LINGGAUPOS.CO.ID - Dalam rangka meningkatkan kerja sama dan koordinasi dalam pelaksanaan tusi aparat penegak hukum Pengadilan, Kementerian Hukum dan HAM, Kejaksaan dan Kepolisian serta Badan Narkotika Nasional, Kepala Bapas Musi Rawas Utara (Roby Fernandez) sebagai Kepala UPT hadir dan mengikuti langsung kegiatan rapat koordinasi forum DILKUMJAKPOL dan BNN tersebut di Hotel Aryaduta Palembang, Senin 24 Juni 2024.
Kegiatan dengan tajuk 'Membangun Sinergitas Antar Aparat Penegak Hukum Guna Mewujudkan Kunci Pemasyarakatan Maju' ini diawali dengan sambutan oleh Mulyadi yakni Kadivpas Kemenkumham Sumsel selaku Plh. Kakanwil Kemenkumham Sumatera Selatan.
Dalam sambutannya, Mulyadi menegaskan bahwa koordinasi antar aparat penegak merupakan syarat untuk memajukan pemasyarakatan.
"Forum ini merupakan wadah bagi kita, bagi seluruh aparat penegak hukum untuk bersinergi membangun komunikasi dan membentuk koordinasi sebagai dasar terciptanya sistem peradilan yang adil dan merangkul seluruh kalangan. Sehingga diharapkan, kegiatan ini mampu menjadi langkah untuk mewujudukan Pemasyarakatan PASTI", pungkas Mulyadi.
BACA JUGA:Bapas Kelas II Musi Rawas Utara Laksanakan Bimbingan Kepribadian TA 2024
Selanjutnya, kegiatan ini diisi dengan beberapa materi utama yang terdiri atas deteksi dini, pemberantasan narkoba dan sinergitas antar aparat penegak hukum.(*)
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI