Viral! Bocah Iseng di Mall, Tabrakkan Mobil Listrik ke Tembok, Begini Nasib dan Kronologinya

Rabu 24-04-2024,16:45 WIB
Reporter : Siti Nur Asparina Rauda
Editor : Agung Perdana

"Yg nabrakin anak yg baju kuning itu? Kalo liat dr gesture ibunya (?) yg tampak kewalahan mencegah anaknya kesana kemari sih sepertinya....ahhh sudahlah..," tutup akun @sunsetmaycry

Sementara itu, Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Maulana Mukarom menjelaskan peristiwa ini terjadi pada Minggu, 21 April 2024.

"Hasil daripada pengecekan TKP dan klarifikasi saksi-saksi bahwa kejadian tanggal 21 April 2024," ucapnya.

Diketahui, kasus tersebut sudah diselesaikan secara kekeluargaan oleh pihak showroom yang sedang mengadakan pameran dengan keluarga sang bocah.

BACA JUGA:INFO RESEP: Donat Loukoumades Asal Yunani Tanpa Ulen, Mudah dan Cepat Buatnya, Anak Pasti Suka

Pihak kepolisian sudah mengecek TKP dan memastikan kasus tersebut sudah selesai.

"Sudah diselesaikan secara kekeluargaan antara pemilik kendaraan atau showroom dengan pihak keluarga anak yang menabrakkan mobil di MOI," ucapnya.

Pada saat ditanya mengenai kerusakan mobil dan tembok mall tidak disebutkan apakah pihak keluarga bocah tersebut menggantinya atau tidak.

Maulana menyebut pihak keluarga anak kecil ini sudah mengganti kerusakan mobil pada pihak showroom.

BACA JUGA:Kronologis MA Batalkan SK Pelantikan Kades Setia Marga Muratara, Abdul Soed Kehilangan 1 Suara

"Infonya seperti itu (ganti rugi) karena mediasi ada di mal pada saat itu," ujarnya.

Kompor Maulana juga mengimbau pada masyarakat supaya lebih dapat menjaga anak-anak saat sedang berkunjung ke pusat perbelanjaan.

"Agar para orang tua lebih mengawasi anak-anak pada saat di mal. Lebih hati-hati lagi," pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :