LINGGAUPOS.CO.ID – Indonesia mempunyai berbagai macam destinasi wisata yang bisa dikunjungi oleh para wisatawan untuk melakukan aktivitas liburan bersama dengan kerabat hingga keluarga.
Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Rabu, 17 April 2024, yang mana destinasi wisata ini mulai dari wisata alam yang menawarkan pesona alam yang menakjubkan.
Selain itu, ada juga wisata kuliner yang khas di setiap daerah, wisata budaya yang mana menyimpan sejarah mendalam serta masih banyak lagi lainnya.
Menurut informasi, pada 2015 hingga 2023, tercatat total perjalanan wisatawan nusantara ini mencapai hingga angka 4.438.991.40 dari 34 Provinsi yang ada di Indonesia.
BACA JUGA:Netizen Dukung Polres Musi Rawas Tembak Mati Begal, Apalagi Menembak Polisi Duluan
Ada 15 Provinsi yang telah mendapatkan total perjalanan wisatawan nusantara terbanyak, yang mana salah satunya yaitu Provinsi Jawa Timur yang mendapatkan total lebih dari 900 juta wisatawan.
Sebagai informasi, tempat wisata di Indonesia ada juga yang mendunia yaitu salah satunya di Bali.
Sudah ratusan penghargaan yang telah didapatkan Bali sebagai destinasi wisata terbaik dan favorit dari kancah internasional.
Beberapa ikon wisata Bali yang terkenal ini seperti Tanah Lot, Seminyak, ura Luhur Uluwatu, Ubud, Danau Bedugul, dan lain sebagainya.
BACA JUGA:Tembak Polisi, Begal di Musi Rawas Ditembak Mati, Keluarga Protes,Tersangka Terlibat 2 LP Masuk DPO
Namun, pada 2024 ini tepatnya libur Lebaran 2024, Jawa Timur menempati posisi pertama dengan total perjalanan wisatawan Nusantara terbanyak.
Menurut informasi, tempat wisata yang ada di Jawa Timur ini memiliki destinasi keindahan alam yang melimpah, mulai dari taman nasional, pantai, gunung, hingga pulau eksotis dapat kamu kunjungi di Provinsi ini.
Diketahui, destinasi yang ada di Provinsi tersebut seperti Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Pantai Tiga Warna, Gunung Ijen, Pulau Bawean, hingga Ranu Kumbolo.
Untuk itu, berikut inilah 15 daftar Provinsi dengan total perjalanan wisatawan Nusantara terbanyak, simak disini.
BACA JUGA:Mengerikan, Pelajar SMP di Palembang Tewas Mengenaskan, Korban Pengeroyokan