LUBUK LINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Insiden sejumlah mobil mogok usai mengisi BBM jenis Solar di SPBU Megang Kota Lubuk Linggau membuat aparat kepolisian melakukan penyelidikan.
Peristiwa kendaraan mogok usai mengisi BBM Solar itu terjadi sejak Jumat hingga Sabtu, 29-30 Maret 2024.
Setidaknya ada 16 mobil baik kendaraan pribadi, truk hingga Ambulance mengalami kerusakan usai mengisi BBM Solar di SPBU Megang.
Kapolres Lubuk Linggau AKBP Indra Arya Yudha melalui Kasat Reskrim AKP Hendrawan saat dikonfirmasi mengaku, anggota masih berada di lapangan melakukan penyelidikan.
BACA JUGA:Mobil Mogok Usai Isi BBM Solar di SPBU Lubuk Linggau, Begini Penjelasan Pihak Pengelola
“Anggota dari Pidsus Satreskrim Polres Lubuk Linggau sekarang masih berada di lapangan melakukan penyelidikan,” tegas AKP Hendrawan, Sabtu, 30 Maret 2024.
Mengenai hasil pemeriksaan sementara, mantan Kapolsek Muara Kelingi itu mengaku belum bisa disampaikan.
“Nanti kalau sudah selesai penyelidikan akan kita sampaikan,” janji AKP Hendrawan.
Pantauan di lapangan, tampak sejumlah anggota kepolisian, Sabtu, 30 Maret 2024 sekira pukul 15.00 WIB turun ke SPBU Megang Kota Lubuk Linggau.
Selain aparat kepolisian, tampak juga tim dari Pertamina Lubuk Linggau melakukan pengecekan areal SPBU Megang. Mulai dari depan hingga bak penampungan BBM yang ada di bagian belakang dilakukan pengecekan.
Sebelumnya pihak pengelola SPBU Megang memberikan penjelasan pasca insiden mobil mogok usai isi BBM Solar.
Manager SPBU Megang Pedri saat ditemui wartawan enggan memberikan banyak penjelasan. Dirinya hanya meminta wartawan kondisi yang ada di lapangan pasca kejadian mobil mogok setelah mengisi BBM Solar di SPBU Megang.
Namun Pedri menegaskan, diduga kuat bak penampungan BBM jenis Solar di SPBU yang dikelolanya kemasukan air akibat banjir.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Sejumlah Truk Mogok Usai Isi Solar di SPBU Lubuk Linggau, Apa Penyebabnya