LINGGAUPOS.CO.ID - Bulan Ramadan merupakan waktu yang tepat bagi kita untuk meraih pahala sebanyak-banyaknya.
Selain itu, pahala dapat diperoleh dengan memperbanyak ibadah baik sunnah maupun wajib.
Haid merupakan kodrat perempuan, sehingga terdapat ibadah tertentu yang dilarang dijalankan.
Termasuk ibadah puasa. Namun, mereka dapat melakukan ibadah lain dan pahalanya juga banyak.
BACA JUGA:Kenali, 5 Tanda Ibu Hamil Harus Berhenti Puasa Ramadan, Tetap Nekat, Menyesal Jadinya
Berikut ini beberapa amalan yang dapat dikerjakan perempuan yang sedang haid pada bulan Ramadan:
1. Bersedekah
Sedekah merupakan amalan yang sangat dianjurkan dalam agama dan tidak memerlukan syarat suci dari haid untuk melakukannya.
Keutamaan sedekah telah masyhur dan banyak dalil nash yang menjelaskannya.
BACA JUGA:Bulan Ramadan 2024, Rapper Asal Amerika Serikat Lil Jon Berikan Kabar Mengejutkan
Salah satunya, orang yang bersedekah disebutkan memiliki kelipatan 700 nilai dari apa yang disedekahkan. Apalagi jika dilakukan di bulan Ramadan.
Terkait keutamaan sedekah, Allah berfirman dalam surat Al-Baqarah ayat 261 berikut:
مَّثَلُ ٱلَّذِينَ يُنفِقُونَ أَمۡوَٰلَهُمۡ فِي سَبِيلِ ٱللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنۢبَتَتۡ سَبۡعَ سَنَابِلَ فِي كُلِّ سُنۢبُلَةٖ مِّاْئَةُ حَبَّةٖۗ وَٱللَّهُ يُضَٰعِفُ لِمَن يَشَآءُۚ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٌ
Artinya: “Perumpamaan orang-orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah adalah seperti (orang-orang yang menabur) sebutir biji (benih) yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji. Allah melipatgandakan (pahala) bagi siapa saja yang Dia kehendaki. Allah Mahaluas lagi Maha Mengetahui”. (QS Al-Baqarah: 261).
BACA JUGA:Bolehkah Sahur di Jam 5 Pagi Karena Bangun Kesiangan, Yuk Cari Tahu Jawabannya di Sini