LINGGAUPOS.CO.ID – Ibu menyusui wajib tahu 6 tips agar aman menjalankan puasa di bulan Ramadan.
Para ibu yang menyusui mungkin sedang bingung memutuskan untuk berpuasa di bulan suci atau tidak?
Di dalam hukum Islam, sebenarnya ibu menyusui tidak memiliki keharusan untuk berpuasa. Sebagai gantinya, mereka dapat membayar fidyah atau mengganti puasa di luar bulan Ramadan.
Berikut ini adalah kutipan para ulama dan nukilan kitab suci mengenai hukum puasa bagi ibu menyusui:
BACA JUGA:Catat 5 Cara Menjaga Kesehatan Telinga yang Perlu Kalian Terapkan, Jangan Diabaikan
“Jika wanita hamil atau menyusui khawatir terhadap kehamilannya dan anaknya saat dia menyusui, maka diharamkan baginya berpuasa, jika tidak khawatir, maka tidak boleh baginya berbuka.” – Ibnu Aqil.
• “Tidak dibolehkan bagi wanita hamil dan menyusui untuk berbuka di siang hari bulan Ramadan kecuali ada uzur.
Jika keduanya berbuka karena uzur, maka keduanya harus mengqadha puasanya. – Syekh Ibnu Utsaimin rahimahullah Ta’ala
• “Maka Barangsiapa diantara kamu ada yang sakit atau dalam perjalanan (lalu ia berbuka), Maka (wajiblah baginya berpuasa) sebanyak hari yang ditinggalkan itu pada hari-hari yang lain.” (QS. Al-Baqarah: 184).
BACA JUGA:Ingin Jalankan Ibadah Puasa Ramadan dengan Lancar? Inilah 11 Tips Sehatnya
Lalu bagaiman jika ibu menyusui masih tetap mau berpuasa di bulan suci Ramadan? Berikut ini tips yang bisa dilakukan saat berpuasa nanti.
Dikutip LINGGAUPOS.CO.ID dari berbagai sumber pada Rabu, 13 Maret 2024 berikut ini tips puasa untuk ibu menyusui agar aman dan asi tetap lancar.
1. Jaga Hidrasi
Hidrasi adalah faktor paling penting untuk ibu menyusui. Bunda disarankan minum air mineral yang banyak (sekitar 3 liter) di antara berbuka dan sahur untuk mendapatkan asupan cairan yang hilang saat puasa.