LINGGAUPOS.CO.ID - Kedua Handphone iPhone ini merupakan spek tertinggi dari masing-masing generasinya.
Selain itu, hingga saat ini Handphone iPhone 12 Pro Max dan 13 Pro Max masih menjadi juara dari segi fitur dan ketangguhannya.
Bagi Anda yang masih bingung untuk menentukan pilihan, simak perbedaan iPhone 12 Pro Max dengan iPhone 13 Pro Max di bawah ini.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini perbedaan harga dan spesifikasi Handphone iPhone 12 Pro Max dengan Handphone iPhone 13 Pro Max.
BACA JUGA:Mulai dari Rp9.999.000, Inilah Harga iPhone 13 Series Terbaru Per Februari 2024
1. Layar
Dilihat dari segi kualitas, Handphone iPhone 13 Pro Max unggul dengan refresh rate hingga 120 Hz yang membuat tampilan grafik begitu memanjakan mata.
Inilah rekor yang dilakukan oleh Apple untuk satu produknya, mengingat generasi yang lain masih memakai refresh rate yang standar.
Buat pengguna yang merasa risih dengan notch atau poni layar, sepertinya Handphone iPhone 13 Pro Max bisa menjawab keresahan tersebut karena poni layar lebih mengecil 50 persen dari Handphone iPhone 12 Pro Max.
BACA JUGA:Inilah Harga dan Spesifikasi Handphone iPhone 13 Series Terbaru Februari 2024, Cek di Sini
Kedua Handphone iPhone ini sudah dibekali dengan OLED dan layar Super Retina XDR. Namun, untuk produktivitas sepertinya Handphone iPhone 12 Pro Max bisa jadi pilihan mengingat ukuran layarnya besar hingga 6,7 inci yang memungkinkan kenyamanan bagi pengguna dalam beraktivitas di layar Handphone.
Spesifikasi dan Perangkat Lunak
Salah satu yang mesti diperhitungkan dari perbedaan Handphone iPhone 12 Pro Max dengan Handphone iPhone 13 Pro Max adalah chipset-nya.
A15 Bionic yang terpasang di Handphone iPhone 13 Pro Max mempunyai hasil benchmark lebih unggul dibanding chip A14 yang tersemat di 12 Pro Max.
BACA JUGA:Inilah Harga dan Spesifikasi iPhone 15 Pro, Penggemar Apple Harus Tahu, Cek di Sini