15 Tempat Wisata Populer di Lubuklinggau Versi Google, Cocok untuk Healing Tahun Baru 2024

Kamis 21-12-2023,03:30 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

Kampung Ulung merupakan tempat wisata yang menawarkan wisata yang indah dengan latar pesona Sungai Kelingi dan Bukit Sulap. 

Tempat ini merupakan sebuah kampung yang disulap menjadi lokasi wisata yang cantik.

Lokasinya berada di tepian Sungai Kelingi, Kelurahan Ulak Surung, Kecamatan Lubuklinggau Utara II. 

BACA JUGA:Wisata Air Terjun Curug Panjang Musi Rawas, Mirip Sungai Terbelah, Pas Buat Liburan Tahun Baru 2024

Tempat ini mulanya merupakan bantaran sungai yang kumuh. Dan saat ini kesan kunuh itu sudah hilang. Kini bantaran sungainya sudah bersih.

Nah, jalan-jalan kesini Kamu bisa menikmati pemandangan indah di sore ataupun pagi hari. Sebab Kamu bisa melihat keindahan aliran sungai yang jernih dengan latar di depannya Bukit Sulap.

Selain itu Kamu bisa duduk santai disini di tempat duduk yang telah disediakan sembari menunggu panorama  sunset dan sunrise. 

Di sini terdapat bangunan buat pengunjung untuk berswa foto. Dan bangunan ini dilengkapi dengan ikon buah durian yang banyak ditemui di Kota Lubuklinggau.

BACA JUGA:Wajib Dikunjungi, ini 7 Rekomendasi Destinasi Wisata Alam Empat Lawang, Cocok untuk Libur Tahun Baru

13. Air Terjun Curug Leko

Air Terjun Curug Leko merupakan objek wisata tersembunyi yang ada di Lubuklinggau. 

Ketinggian air terjun ini tidaklah begitu tinggi. Meskipun begitu, Air Terjun Curug Leko tetaplah menawan. 

Ketika mengunjungi air terjun ini, kamu akan disuguhkan dengan daya tarik yang dimilikinya. 

Daya tarik tersebut berupa pemandiannya yang lebih mirip telaga jika dilihat dari luasannya. 

Kategori :