Gaya retro yang nampak di inspirasi interior rumah mungil ini terlihat cerah dan membawa mood yang ceria bagi pemiliknya.
Dengan suntikan warna-warna yang bergaya pop yang santai, dinding interior rumah mungil ini menggunakan konsep liris warna-warni jadul yang pas.
Cukup dengan sebuah rak dinding untuk tempat meletakkan berbagai pernak-pernik, sebuah meja unik beralas karpet lucu dan sebuah sofa panjang yang empuk, interior rumah mungil rumah menjadi hidup tanpa harus mahal.
Sebuah perabot untuk mendukung kegiatan bekerja juga terlihat di ujung koridor dengan nuansa warna serupa untuk keseluruhan interior rumah mungil yang apik.
3. Interior Rumah Mungil Klasik Dengan Gaya Vintage
Tidak perlu selalu terpaku dengan interior minimalis, sebab dengan kalkulasi budget yang tepat, kamu juga bisa menciptakan interior rumah mungil dengan gaya vintage klasik yang manis.
Interior rumah mungil ini terlihat mewah karena pemilihan wallpaper yang bernuansa ramai dan sebuah sofa 2 dudukan berwarna lembut plus peletakkan meja tamu yang unik beralas karpet monokrom.
Tak lupa, 2 buah cermin serupa ditempatkan di dinding sebagai satu-satunya hiasan dinding dekorasi pelengkap interior rumah mungil ini.
Jika diteliti lebih jauh, penggunaan furnitur lain juga tidak terlalu spesifik dan bisa kamu atur sesuai dengan budget yang ada.
4. Interior Rumah Mungil Dengan Nuansa Alami Pedesaan
Ingin kembali ke rumah idaman melepas lelah? Tentu saja bisa! Apalagi jika interior rumah mungil didukung dengan desain yang serba nyaman.
Inspirasi interior rumah mungil ini mengambil tema alami dengan dominasi furnitur kayu di tempat yang strategis ditambah flooring kayu yang adem. Karena ruangan yang tidak begitu luas, interior rumah mungil ini membaur menjadi satu dengan menggunakan jeda antar furnitur yang nyaman dan bernuansa lembut.
BACA JUGA:Desain Interior Jendela Ruang Tamu Tampak Depan, ini 8 Rekomendasinya
Tambahkan juga dengan pernak-pernik dekor ruangan yang tampak mewah, seperti bantal sofa dan cushion sebagai pemanis.