Teror Monyet Liar di Banten, Menggigit Bayi Hingga Usus Terburai

Jumat 08-12-2023,04:30 WIB
Reporter : Siti Nur Asparina Rauda
Editor : Endang Kusmadi

BANTEN, LINGGAUPOS.CO.ID – Teror monyet liar terjadi di Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak,  Provinsi Banten.

Bahkan, seorang bayi laki-laki yang masih berusia satu bulan menjadi korban gigitan monyet liar tersebut.

Unggahan dari akun X @convomf, yang dikutip pada Jumat 8 Desember 2023, menjelaskan kejadiannya.

Bayi laki-laki ini bernama Daffin Arzan Alparo mengalami peristiwa tragis pada Selasa, 5 Desember 2023, disaat bayi tersebut sedang berada sendirian di rumahnya.

BACA JUGA:Remaja Disabilitas Lubuklinggau yang Hilang, Ternyata Selama ini Dikurung di Pondok

Atas serangan dari money liar ini, tubuh bayi mengalami luka yang parah, hingga ususnya sempat keluar, dan keluarga korban kepanikan. 

Diketahui juga monyet liar ini sudah menyerang dua warga di daerah tersebut.

Disaat kejadian, bayi Daffin saat itu sendirian di lantai rumahnya, dan tiba-tiba monyet liar itu masuk dan segera mencoba memangsa korban.

Membuat, bayi ini mengalami luka lebar di punggung dan perut, yang mana taring tajam dari monyet yang berjenis ekor panjang, dan merobek pinggang korban.

BACA JUGA:Polisi Cek TKP Remaja Disabilitas Lubuklinggau yang Hilang, Basarnas Perluas Area Pencarian

Annisa selaku kakak korban, saat itu sedang berada di sekolah, lalu ditelepon untuk dapat pulang segera karena adiknya diserang oleh monyet liar dan korban langsung dibawa ke Puskesmas.

Setelah dibawa ke Puskesmas, kondisi bayi ini sangat parah membuat Puskesmas merujuknya ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Sunaryah selaku nenek korban mengatakan pada saat kejadian, dia sedang berada di dapur untuk mencuci tangan dan tiba-tiba mendengar tangisan bayi. 

Dia langsung mendatangi dan melihat monyet itu lari ke hutan.

BACA JUGA:5 Jenazah Pendaki Korban Erupsi Gunung Marapi Sudah Diidentifikasi, Adakah Keluarga Anda

Kategori :