LINGGAUPOS.CO.ID- Minyak Zaitun dapat membantu pertumbuhan pada bulu mata. Ternyata begini rahasianya, simak ulasan lengkapnya berikut.
Memiliki bulu mata yang lentik dan panjang merupakan idaman banyak perempuan, bahkan para perempuan harus melakukan berbagai cara untuk mendapatkan bulu mata yang lentik dan panjang.
Bulu mata yang panjang dan lentik seolah identik dengan salah satu ciri perempuan yang cantik, hingga untuk membuatnya terlihat lentik dan panjang biasanay dengan menggunakan maskara atau abhkan bulu mata palsu.
Namun, kamu harus tahu jika selain menggunakan makeup alias maskara dan sebagainya untuk melentikkan bulu mata, kamu juga bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk membuat bulu mata menjadi semakin tebal dan lentik.
BACA JUGA:Bukan Produk Israel, Ini Rekomendasi 19 Sunscreen Dijual di Alfamart Lengkap dengan Harga
Salah satunya adalah dengan minyak zaitun. Minyak zaitun atau olive oil ternyata memiliki banyak sekali manfaat.
Selain itu, minyak zaitun juga cocok untuk jenis kulit apa saja dan kamu bisa menggunakan minyak zaitun untuk membuat bulu mata kamu terlihat lentik dan panjang.
Ternyata minya zaitun memiliki banyak manfaat untuk bulu mata, LINGGAUPOS.CO.ID mengutip dari halodoc, berikut adalah manfaat minyak zaitun untuk bulu mata.
Manfaat Minyak Zaitun untuk Bulu Mata
BACA JUGA:Oknum Polisi Muratara Aniaya Warga, Ada Riwayat Gangguan Mental
• Minyak zaitun merupakan lemak yang diperoleh dari pohon zaitun dan minyak ini sendiri memiliki kandungan asam sekitar 1-3 asam dan merupakan minyak yang bebas kolesterol, sehingga sangat baik untuk membantu pertumbuhan rambut termasuk bulu mata.
Minyak zaitun dapat merangsang pertumbuhan pada bulu mata dan memperbaiki kualitas serta kekuatannya.
• Minyak zaitun ialah sumber utama untuk vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pertumbuhan dan kualitas bulu mata.
Jika kamu mengaplikasikan minyak zaitun pada bulu mata kamu dengan tepat, tentu kamu bisa mendapatkan bulu mata yang panjang dan lentik.
BACA JUGA:9 Produk Minyak Zaitun Dijual di Alfamart