Kisah Nyata di Palembang, David Bersama Temannya Diganggu Makhluk Dunia Lain (2)

Sabtu 02-09-2023,17:00 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : Endang Kusmadi

Mereka berdua akhirnya kembali ke tempat teman-teman yang lain.

Namun, teman-teman yang di teras justru keheranan kenapa mereka berdua dari belakang, mereka mengatakan bukankah tadi kalian berdua ke depan dan kenapa bisa muncul dari belakang.

Temannya yang menunggu di teras berkeras mendebat si David dan Roni, tadi jelas-jelas mereka pergi ke depan bahkan saat ditanya mau pergi ke mana David dan Roni justru diam saja tadi tidak menjawab.

Akhirnya David yang menyadari keanehan itu langsung menyuruh teman-temannya untuk diam,
“Kalian semua coba diam, diam dulu jangan ada yang bersuara,” perintah David

BACA JUGA:Putri Kembang Dadar Pemersatu Dua Kerajaan, Ada Kisah Ngerinya Loh

Akhirnya mereka semua diam dan sisaat yang bersamaan terdengar suara yang sangat halus lembut sekali ditelinganya suara itu berkata “jangan berisik ya, udah malam”.

Suara itu halus sekali. Merinding banget, ya. Tapi masih sanggub lanjut baca kan.

Mendengar itu muka David langsung pucat ia memberi tahu teman-temannya bahwa bukan hanya mereka saja yang sedang nongkrong di rumah tapi, ada makhluk lain juga.

Sontak saja teman-teman merasa bahwa David sedang menakuti mereka.

Namun, di saat yang bersamaan rasa takut mulai menyelimuti mereka, akhirnya si Roni menyusulkan agar mereka sebaiknya pulang ke rumah masing-masing, mereka pun bergegas pulang ke rumah.

BACA JUGA:7 Mitos yang Terkenal di Indonesia Hingga Saat ini, Mendengarnya Buat Merinding

Akhirnya si David tiba di rumah. Tapi, baru 30 menit di rumah Hp David berbunyi dan melihat Kemal yang menelpon, David yang tidak menaruh rasa curiga menerima telepon Kemal.

Di telepon Kemal berkata, “Vid tolong aku Vid, aku takut” David keheranan mendengar perkataan Kemal apa maksudnya.

Tak lama kemudian Kemal melanjutkan ia meminta tolong pada David agar menjemputnya karena ia sendirian. David sontak kaget bukannya si Kemal ada di rumah, bukankah di rumah ada orang tuanya.

Kemudian Kemal menjelaskan bahwa ia sedang tidak di rumah, bahwa ia sedang di hutan yang lebat saat ini.

BACA JUGA:Mitologi Laut Selatan Jawa, Nyi Roro Kidul, Begini Asal Usualnya Menurut Juru Kunci

Kategori :