Ketika sampai di sana, Anda akan langsung disambut oleh pondok unik khas Bengkulu Selatan.
Selain keindahan alamnya, banyak spot foto buatan dengan berbagai gaya dan tulisan yang unik juga ditawarkan di sini.
Pengunjung juga bisa sembari makan olahan hasil laut yang tentunya enak dan segar.
Pantai ini lokasinya di Tanjung Besar, Kecamatan Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu.
4. Pantai Way Hawang
Pantai Way Hawang-Facebook Siti Aida-
Disebut juga sebagai Pantai Kaur, yang mana keindahannya tak kalah menawan dengan pantai-pantai lainnya. Pasir disini berwarna putih, kemudian airnya juga masih terlihat biru jernih.
Saat berkunjung kesini, pengunjung akan melihat sebuah batu berukuran besar yang bentuknya menyerupai kapal.
Itulah yang disebut Batu Jung. Batu tersebut berasal dari sebuah kutukan seorang kakek si pahit lidah.
Konon pada saat ada sebuah kapal berlayar, si kakek meminta sedikit api pada pemilik kapal. Akan tetapi permintaan si kakek tidak diindahkan.
Lantaran hal tersebut, si kakek murka dan mengutuk kapal besar itu menjadi batu hingga sekarang. Ini adalah sebuah mitos yang dipercaya masyarakat sekitar.
Lokasinya di Way Hawang, Kecamatan Maje, Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu.
5. Pantai Duayu Sekundang
Senja di Pantai Duayu Sekundang-Facebook Rico Novrian Syahri-
Berbeda dari pantai lain yang memiliki ombak relatif tenang. Tempat ini menyuguhkan ombak agak dahsyat dan sangat memukau.
Apalagi saat deburanya mengenai bebatuan disana, perpaduan yang alami tersebut tentunya sangat sayang untuk dilewatkan.