Sebelum Ditemukan Tak Bernyawa, Tauke Sawit Terima Tamu dan Ngopi

Kamis 25-05-2023,16:02 WIB
Editor : Endang Kusmadi

"Polisi juga mengamankan barang bukti besi panjang dibawa polisi dengan kantong plastik hitam," katanya.

Di rumah korban juga berceceran darah, kuat dugaan korban diikat dan disiksa.

Seperti diketahui, seorang tauke sawit, Karim Subandi (50), warga RT 06 Desa Senda Mukti Kecamatan Pulau Rimau Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) ditemukan dalam kondisi tubuh terikat tali di kamar rumahnya.

Jasad korban kali pertama ditemukan Haneko, rekannya yang hendak mengajak mengambil gaji hasil penjualan buah sawit.

BACA JUGA:Ninja Pakai Sarung Beraksi Sore Hari di Masjid Al Hidayah Lubuklinggau, ini yang Dilakukannya

Saat ditemukan korban tergeletak di kamar sudah meninggal dunia, Kamis 25 Mei 2023 pagi.
Korban diduga merupakan korban perampokan. Pasalnya mobil korban yang terparkir di halaman rumahnya raib.

“Rumah korban terbuka, lalu masuk rumah dan melihat korban sudah meninggal dengan kondisi tubuh terikat tali,” ujar Hairul, warga Pulau Rimau.

Menurutnya, jika korban pada malam itu sendirian di rumah. Anak dan istri korban sedang berada di Kota Palembang.

“Anak istrinya tidak di rumah. Jadi memang sendirian di rumahnya,” ujarnya.

Saat ini jasad korban sudah dibawa polisi ke rumah sakit untuk dilakukan visum. (*)

Kategori :