“Saya dengar Badan Usaha Jalan Tol lainnya juga akan berikan diskon. 'Terkait usulan ini saya akan laporkan ke Presiden untuk mendapatkan keputusan final,” tegas Budi Karya.
Budi Karya juga mengaku telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk menggencarkan sosialisasi anjuran untuk perjalanan balik pada arus balik nanti.
Seperti halnya yang dilakukan secara masif di arus mudik untuk menganjurkan masyarakat mudik lebih awal. Ini dinilai berhasil memecah kepadatan kendaraan pada puncak arus mudik.
Budi Karya mencontohkan di Jawa Tengah dirinya meminta kepada Pemda Jateng, Ditlantas Polda Jateng untuk mengumumkan informasi ini secara masif, menggunakan berbagai kanal media.
BACA JUGA:Kemenang RI Beberkan Kenapa Lebaran Idul Fitri Bukan Hari Jumat, Beda dengan Muhammadiyah
Saya juga minta tolong kepada rekan-rekan media mengumumkan ini. Karena akan berpotensi terjadi kemacetan panjang jika kita tidak informasikan,” kata Budi Karya.
Sementara itu volumen kendaraan yang melintas di ruas Tol Kayuagung-Palembang-Betung (KapalBetung) jelang Lebaran Idul Fitri 1444 H mengalami lonjakan.
Peningkapan volume kendaraan terjadi mulai H-10 hingga H-2 Lebaran Idul Fitri tahun 2023.
Berdasarkan data PT Waskita Sriwijaya Tol, rata-rata puncak lalulintas (Lalin) arus mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H terjadi pada pukul 07.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB.
BACA JUGA:Jemaah Salat Id di Lubuklinggau, Penuhi Halaman Taman Olahraga Megang
Peningkatan jumlah kendaraan yang melintasi Tol KaPalBetung kembali terjadi pada pukul 15.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.
"Jam puncak Lalin Lebaran Idul Fitri rata rata terjadi di rentang pukul 07.00 WIB sampai dengan 09.00 WIB. Puncak arus mudik kembali pada pukul 15.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB," ungkap Manager Operasi PT Waskita Sriwijaya Tol, Sabdo Hari Mukti dikutip dari sumeks.co.
Biasanya kata Sabdo mendekati Lebaran Idul Fitri atau H-1 kendaraan yang melintas di Ruas Tol KapalBetung mulai landai sekitar 12.450 kendaraan.
Sejak H-10 hingga H-2 Idul Fitri tahun 2023, jumlah kendaraan yang melintas di ruas Tol Kayuagung-Palembang-Betung (KapalBetung) mengalami lonjakan.
BACA JUGA:Patut Dikunjungi, Ini 15 Destinasi Wisata di Bengkulu, Pasti Keren Banget!
Jelang lebaran Idul Fitri tahun 2022 lalu tercatat hanya 113.990 kendaraan yang melintas di ruas Tol H-10 hingga H-2.