Sah, Prabowo dan Cak Imin Berpasangan di Pilpres 2024

Selasa 24-01-2023,11:08 WIB
Editor : Endang Kusmadi

Mesin partai yang lebih efektif, dukungan kekuasaan lebih konkret, dan potensi menang yang lebih besar harus direlakan. 

"Buntunya komunikasi politik dengan PDIP yang ini justru mengusik kerukunan Gerindra-PKB," ujar alumnus UIN Wali Songo itu saat dihubungi, kemarin. 

Kebuntuan PDIP-Gerindra itu tidak lepas dari ketidakmampuan kedua partai mengelola ego dan ekspektasi. Sebab masing-masing menginginkan posisi capres. 

BACA JUGA:Pembangunan 14 Ruas Tol Tahap I Wajib Selesai 2024, Jika Tidak Menteri PUPR Diminta Lakukan Ini

Negosiasi pun berlangsung alot dan macet.

Sekber Gerindra-PKB ini juga mengindikasikan adanya restu Presiden Jokowi. Persis setelah kian tidak jelasnya rencana pengusungan Ganjar sebagai capres lewat PDIP. 

Kondisi tersebut ternyata mengunci langkah strategis Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). 

"Jadi restu Jokowi itu memberikan angin surga bagi Cak Imin, yang belakangan sudah diancam oleh pihak tertentu untuk tidak maju di Pilpres 2024," jelas Umam. 

BACA JUGA:Berhati-hatilah, Angkat Telepon dari Luar Bisa Bikin Kere!

Bersatunya Gerindra-PKB ini pun bisa menjadi sekoci bagi Jokowi. Sembari memainkan strategi dua kaki dengan mendukung tokoh yang diusung oleh PDIP kelak.

Dan tentu saja deklarasi Sekber Gerindra-PKB mengindikasikan adanya kesiapan perlawanan terbuka kepada PDIP. 

Tepat pada tanggal 23 Januari yang merupakan hari ulang tahun Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. 

Artinya, genderang perang psikologi politik sudah mulai ditabuh. Langkah awal perlawanan terhadap partai pimpinan koalisi pemerintahan saat ini telah disiapkan. 

BACA JUGA:Io, Bulan Jupiter yang bak Neraka Diduga Tempat Tinggal Alien! Kok Bisa?

"Ke depan, dinamika ini tampaknya akan mempercepat proses pembentukan peta koalisi-koalisi yang lain," ungkap Dosen Ilmu Politik & International Studies Universitas Paramadina itu. (*)

Artikel ini sudah tayang di harian.disway.id dengan judul: Gerindra-PKB Semakin Konkret

Kategori :