LINGGAUPOS.CO.ID - Upacara penutupan Piala Dunia 2022 pada Minggu 18 Desember 2022 mulai pukul 20.30 WIB.
Adapun tema yang diusung yaitu 'A Night to Remember' yang dimeriahkan oleh Davido, Nora Fatehi, hingga Deepika Padukone.
Para artis akan bergantian menghibur sekitar 88.966 penonton yang memadati venue. Seperti Davido dan Aisha akan menyanyikan lagu tema Piala Dunia 2022 "(Hayya Hayya) Better Together".
Tidak hanya mereka, Ozuna dan Gims akan berkolaborasi membawakan "Arhbo". Selain itu, formasi lengkap Nora Fatehi, Balqees, Rahma Riad, dan Manal bakal menyuguhkan "Light the Sky" secara live.
BACA JUGA:Hasil Piala Dunia 2022: Kroasia vs Maroko: Skor 2-1, Kroasia Rebut Juara Ketiga
Upacara penutupan Piala Dunia 2022 akan menjadi puncak selebrasi turnamen di Qatar sebelum partai puncak antara Argentina melawan Prancis. Selama 28 hari sebelumnya, penggemar sepak bola sudah menonton 63 pertandingan dengan total 166 gol atau rata-rata 3,315 gol.
Closing ceremony World Cup 2022 akan digelar di Stadion Lusail, Qatar menjelang laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis.
Kilas Balik Piala Dunia 2022 :
Piala Dunia 2022 memang penuh warna. Dalam edisi kali ini, wakil-wakil Asia dan Afrika tidak hanya sekadar jadi penggembira. Untuk pertama kalinya ada 3 tim AFC di babak 16 besar, yaitu Jepang, Korea Selatan, dan Australia. Jepang bahkan mampu mengalahkan dua raksasa Eropa, Spanyol dan Jerman, di fase grup.
Sementara itu, Afrika tidak kalah menggigit. Ada Maroko yang mampu finis di peringkat 4 Piala Dunia 2022. Ini adalah rekor terbaik wakil CAF sepanjang sejarah Piala Dunia. Dengan prestasi Maroko ini, CAF menyamai catatan terbaik Asia di Piala Dunia, yaitu ketika Korea Selatan mendapatkan juara 4 di Piala Dunia 2002.
BACA JUGA:Marc Marquez: Perselisihan dengan Valentino Rossi Bagai Perceraian, Nggak Bakal Rujuk
Piala Dunia 2022 akan menjadi saksi siapa yang terbaik antara Prancis dan Argentina. Kedua negara sama-sama sudah pernah 2 kali mengangkat trofi turnamen terbesar di planet bumi tersebut. Kini, Les Bleus dan La Albiceleste sama-sama mengincar gelar ketiga; dan hanya satu saja yang akan tersenyum usai laga.
Khusus bagi Lionel Messi, pemain berusia 35 tahun itu punya masalah yang belum selesai di Piala Dunia. Sepanjang kariernya, La Pulga baru sekali tampil di final Piala Dunia. Itupun berujung dengan kekalahan 1-0 dari Jerman.
Kini di ujung kariernya, Messi punya kesempatan untuk mendapatkan gelar yang pernah dicicipi oleh pemain terbaik setiap generasi, seperti Pele (1958, 1962, dan 1970), Diego Maradona (1986), Zinedine Zidane (1998), atau Ronaldo (2002).
Di sisi lain, Prancis tidak akan tinggal diam. Les Bleus berambisi meraih gelar juara Piala Dunia secara beruntun. Menumbangkan raksasa Amerika Selatan di partai puncak akan membuat pencapaian Prancis tahun ini istimewa. Gelar juara juga akan menyemen status Kylian Mbappe sebagai pemain paling menonjol di generasinya.