Harga BBM Pertamina Naik, ini Harga Per 1 Desember 2022

Kamis 01-12-2022,11:04 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID  - Pertamina kembali melakukan penyesuaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi, mulai Kamis 1 Desember 2022.

Beberapa harga BBM non subsidi diketahui mengalami kenaikan, yakni Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Sedangkan harga Pertalite dan Solar tetap dengan harga semula, sesuai dengan ketetapan pemerintah, pada 3 Oktober 2022.

Seperti diketahui, harga BBM subsidi jenis Pertalite Rp10  ribu per liter dan Solar subsidi (Bio Solar) Rp6.800 per liter. Harga berlaku di seluruh wilayah Indonesia. 

BACA JUGA:Pusing Mikirin BBM tak Kunjung Turun, Berikut Solusi Pengantinya Lebih Irit

Kenaikan atau penyesuain harga BBM Pertamina Non Subsidi ini, sesuai Keputusan Menteri (Kepmen) Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Tepatnya, Kepmen ESDM Nomor 245.K/MG.01/MEM.M/2022. Sebagai perubahan atas Kepmen Nomor 62.K/12/MEM/2020.

Yakni, tentang Formula Harga Dasar dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Berikut harga BBM Pertamina dikutip dari laman resmi Pertamina

BACA JUGA:Kenaikan Harga BBM Gak Masalah, Mobil Wuling Air ev Efisien dan Hemat

Daftar harga BBM per 1 Desember 2022

1. Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam

Pertalite: Rp10.000

Bio Solar: Rp6.800

Pertamax Turbo: Rp15.200

Kategori :