LINGGAUPOS.CO.ID - Piala Dunia 2022 digelar pada 20 November hingga 18 Desember 2022 dan hasil drawing grup Piala Dunia 2022 sudah diumumkan.
Pada hari ini, Minggu 27 November 2022 Piala Dunia 2022 menyelenggarakan sejumlah pertandingan menarik. Diantaranya laga seru antara Timnas Jepang vs Kosta Rika.
BACA JUGA:Jepang vs Kosta Rika: Sihir Taktik Hajime Moriyasu, Segel 16 Besar?
Jepang akan menghadapi Kosta Rika dalam laga kedua Grup E di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan pada Minggu 27 November 2022. Laga ini bakal dihelat mulai pukul 17.00 WIB.
Hasil kontras diraih Jepang dan Kosta Rika di laga pertama. Jepang meraih comeback win 2-1 atas Jerman, sedangkan Kosta Rika dibabat Spanyol tujuh gol tanpa balas.
BACA JUGA:Argentina 2 vs 0 Meksiko: Asa La Celeste Segel 16 Besar
Duel Belgia vs Maroko. Laga Grup F ini bakal digelar di Al Thumama Stadium, Doha pada Minggu 27 November 2022 mulai pukul 20.00 WIB.
Belgia mampu melalui ujian pertamanya dengan kemenangan 1-0 atas Kanada. Di lain pihak, Maroko bermain imbang tanpa gol dengan runner-up Piala Dunia 2018, Kroasia.
BACA JUGA:Belgia vs Maroko: Adu Hebat Playmaker De Bruyne vs Ziyech, The Red Devils Amankan Tiket 16 Besar?
Belgia tentu ingin meraih kemenangan kedua. Namun, Maroko juga siap berjuang untuk memburu tiga angka. B
elgia mungkin lebih difavoritkan, tetapi Maroko tidak bakal mudah dikalahkan.
BACA JUGA:Prancis 2 vs 1 Denmark: Brace Mbappe Bawa Les Blues Lolos 16 Besar Pertama
Pertandingan lain yang bakal digelar hari ini adalah Kroasia vs Kanada. Duel Grup F ini akan dihelat di Khalifa International Stadium, Al Rayyan pada Minggu 27 November 2022 mulai pukul 23.00 malam WIB.
Lupakan kegagalan menang di laga pertama, dan kini fokus untuk meraih hasil terbaik di laga kedua.
BACA JUGA:Kroasia vs Kanada: Memburu Gol Perdana