Apa Itu Aplikasi Pencatatan Penjualan dan Apa Manfaatnya untuk Bisnis?

Selasa 15-11-2022,17:46 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

 

LINGGAUPOS.CO.ID - Pencatatan keuangan adalah data yang menunjukkan aktivitas dan posisi keuangan dalam suatu organisasi atau bisnis dalam periode tertentu.

 

Informasi yang dihasilkan dari pencatatan keuangan dapat digunakan oleh para pemangku kepentingan dan pemegang saham untuk menilai kemajuan bisnis dan menentukan langkah-langkah yang harus diambil untuk meningkatkan keuntungan bisnis.

 

Dalam artikel ini, Jurnal menjelaskan secara detail mengenai jenis-jenis pencatatan keuangan lengkap dengan contohnya, termasuk dengan menggunakan aplikasi pencatatan penjualan.

 

Namun, sebelum membahas lebih jauh, mari ketahui dahulu tujuan dan fungsi dari pencatatan keuangan itu sendiri.

BACA JUGA:Butuh Uang Cepat, 7 Aplikasi Pinjol ini Langsung Cair, Aman dan Terpercaya

 

Apa itu Aplikasi Pencatatan Penjualan

 

Aplikasi Pencatatan penjualan merupakan sebuah proses pencatatan digital aktivitas transaksi keuangan pada sebuah bisnis atau perusahan yang dihitung dalam periode tahun tertentu.

 

Pencatatan ini digunakan sebagai pelaporan transaksi yang terjadi dalam harian, mingguan, dan bulanan.

 

Hasil catatan tersebut, akan menjadi sebuah financial report bagi bisnis yang Anda miliki.

 

Laporan tersebutlah yang menjadi acuan untuk melihat kondisi bisnis yang tengah dijalankan.

 

BACA JUGA:Mengenal Aplikasi CRM, Definisi, Fungsi, Manfaat, Cara Penerapannya

Banyaknya hal yang Anda lakukan demi mencapai visi tersebut dapat membuat Anda melupakan satu hal yang sangat penting yaitu pencatatan keuangan.

 

Angka penjualan yang tinggi belum memastikan bahwa keuntungan yang Anda dapatkan juga tinggi.

 

Hal ini lantaran profit baru didapat sesudah Anda mengurangi jumlah pemasukan dengan jumlah modal.

 

Kemungkinan untuk memperoleh keuntungan besar akan semakin kecil jika modal yang Anda berikan tinggi.

 

BACA JUGA:4 Alasan Mengapa Perlu Menggunakan Aplikasi Sistem HRD Bagi Perusahaan

Maka dari itu, Anda memerlukan pencatatan cash flow agar jumlah keuntungan bisnis yang Anda lakoni terlihat lebih jelas dan apakah Anda menderita kerugian atau tidak.

 

Hal ini bisa Anda lakukan secara manual atau dengan bantuan aplikasi pencatatan penjualan .

Kategori :