Kantor Pertanahan Musi Rawas Peringati Hari Desa Nasional 2026
Seluruh jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas turut memperingati Hari Desa Nasional 2026 yang diperingati setiap 15 Januari.--
LINGGAUPOS.CO.ID- Seluruh jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas turut memperingati Hari Desa Nasional 2026 yang diperingati setiap 15 Januari.
Peringatan ini menjadi momentum penting untuk menegaskan kembali peran strategis desa sebagai pilar utama pembangunan nasional.
Melalui peringatan Hari Desa Nasional, Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas menekankan pentingnya penguatan desa dalam aspek pembangunan, kemandirian, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Desa dinilai memiliki peran sentral dalam mewujudkan pemerataan pembangunan dan keadilan sosial di seluruh wilayah Indonesia.
“Kemajuan desa merupakan fondasi utama bagi kemajuan bangsa. Oleh karena itu, penguatan peran desa harus terus didorong melalui tata kelola pertanahan yang tertib, berkeadilan, dan berkelanjutan,” demikian pesan yang disampaikan jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas dalam peringatan tersebut.
Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas sebagai bagian dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) berkomitmen untuk terus mendukung pembangunan desa, khususnya melalui kepastian hukum hak atas tanah, penataan aset desa, serta fasilitasi program strategis pertanahan yang berpihak kepada masyarakat.
Peringatan Hari Desa Nasional 2026 diharapkan dapat menjadi penguat semangat kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan pemerintah desa dalam membangun desa yang mandiri, sejahtera, dan berkeadilan, menuju Indonesia yang maju dan berkelanjutan.
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial di LINK INI
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: