Dokter Kepala Puskesmas Ciptodadi Musi Rawas Kecelakaan Tunggal, Begini Kondisinya

Dokter Kepala Puskesmas Ciptodadi Musi Rawas Kecelakaan Tunggal, Begini Kondisinya

Dokter Puskesmas di Musi Rawas saat menjalani perawatan di rumah sakit--

LINGGAUPOS.CO.IDKecelakaan tunggal dialami Kepala Unit Pelaksana Teknis  (UPT) Puskesmas Ciptodadi Kecamatan Sukakarya Kabupaten Musi Rawas dokter Erwan.

Kecelakaan dialami dokter Kepala UPT Puskesmas tersebut terjadi Kamis, 4 September 2025 pagi di Jalan Desa Air Satan Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas.

Akibat kecelakaan tersebut, korban mengalami luka patah tulang bahu kanan dan rusuk belakang.

Korban usai kejadian dibawa ke Rumah Sakit dr Sobirin Pangeran M Amin Musi Rawas untuk mendapatkan perawatan intensif.

BACA JUGA:Berikan Pelayanan Terbaik Bagi WBP, Lapas Narkotika Muara Beliti Lakukan Peran Aktif Wali Pemasyarakan

Selanjutnya korban dirujuk ke Rumah Sakit AR Bunda Lubuk Linggau untuk mendapatkan tindakan lanjutan.

Informasi diterima LINGGAUPOS.CO.ID, korban awalnya mengendarai sepeda motor hendak melintas di Jalan Desa Air Satan.

Belum diketahui pasti kronologisnya, saat tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP), motor yang dikemudikan korban mengalami kecelakaan tunggal.

Kabar dokter Erwan mengalami kecelakaan ini tersebar di grup Whatsapp Dinas Kesehatan.

BACA JUGA:Pentol Bakso Penyebab Keracunan MBG di Lebong Bengkulu

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Rawas, Edward Julius saat dikonfirmasi wartawan membenarkan kabar kecelakaan dialami dokter Erwan tersebut.

Namun dirinya tidak mengetahui pasti kronologis kejadian kecelakaan dialami korban.

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial di LINK INI 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait