7 Manfaat Kangkung yang Ditanam Warga Megang Sakti Musi Rawas di Tepi Jalan

7 Manfaat Kangkung yang Ditanam Warga Megang Sakti Musi Rawas di Tepi Jalan

Manfaat kangkung yang ditanam warga Megang Sakti di tepi jalan--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.IDKangkung (Ipomoea aquatica) ternyata banyak manfaatnya. Diketahui ada 7 manfaat Kangkung yang bisa ditumis (cah Kangkung).

Bahkan kangkung ditanam warga Kebun Kulim Kecamatan Megang Sakti Kabupaten Musi Rawas, di tepi jalan.

Seperti dikutip dari Silampari TV, Minggu 26 November 2023, Sutarno seorang petani warga setempat menanami tepi jalan depan rumahnya dengan kangkung, selain di halaman rumahnya.

Diakui oleh Sutarno, kangkung sudah bisa dipanen pada usia 12 hingga 14 hari setelah ditanam. 

BACA JUGA:Bukan Es Krim Israel, Berikut Resep dan Asal Usul Nama Es Cendol

Ketika sudah panen, bisa didapatkan sekitar 100 ikat kangkung. Dengan omset mencapai RP1 juta.

Sutarno, juga mengakui bahwa kangkung yang ditanamnya itu, dijual di Pasar Megang Sakti.

Sementara itu dikutip dari umsu.ac.id, diketahui beberapa manfaat bagi kesehatan.

Manfaat Kangkung Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Resep Pindang Tapah, Sajian Rhoma Irama Datang ke Muba

1. Menjaga Kesehatan Mata

Kangkung kaya akan vitamin A yang melindungi kornea dan lapisan mata dari infeksi bakteri dan virus serta meningkatkan produksi cairan untuk mencegah mata kering.

2. Antiradang

Kangkung memiliki khasiat antiradang yang dapat melawan peradangan akibat infeksi bakteri tertentu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: