Penderita Kolesterol Tinggi Jangan Khawatir! Catat Inilah 5 Tips Mencegahnya Naik Saat Lebaran
Kolesterol.--Freepik
LINGGAUPOS.CO.ID – Saat Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran, masyarakat Indonesia sering kali menghidangkan makanan khas Lebaran seperti opor, sambal goreng, rending, hingga berbagai jenis kue kering.
Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Selasa, 2 April 2024, makanan-makanan khas Lebaran tersebut seringkali membuat orang lupa akan penyakit yang dimilikinya seperti kolesterol hingga darah tinggi.
Seperti yang diketahui, hampir keseluruhan makanan khas Hari Raya Idul Fitri ini mengandung santan hingga daging dan jeroan.
Walaupun terlihat nikmat, bagi penderita kolesterol perlu untuk berhati-hati supaya kolesterol tidak naik.
BACA JUGA:Ruko Warga Jakarta di Lubuk Linggau Dibobol Maling, ini 3 Pelakunya
Sebagaimana yang diungkapkan oleh Ira Purnamasari selaku Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) mengenai kehati-hatian saat menyantap hidangan Lebaran bagi penderita kolesterol.
Sebagai informasi, kolesterol merupakan lemak bewarna kekuningan dalam batas tertentu yang dibutuhkan oleh manusia.
Namun, apabila kolesterol yang beredar dalam darah berjumlah banyak, maka akan menumpuk pada dinding pembuluh darah arteri yang apabila dibiarkan begitu saja dalam waktu yang lama maka akan menebal dan mengeras.
Kondisi bisa menyumbat aliran darah ke jantung dan otak yang mengakibatkan seseorang dapat menderita jantung koroner dan stroke.
BACA JUGA:Kabar Duka, Presenter Hilbram Dunar Meninggal Dunia, Inilah Sekilas Profilnya
“Maka penting bagi kita untuk mengetahui bagaimana cara mencegah kolesterol naik saat Lebaran,”ujar Ira.
1. Batasi makanan dengan lemak tinggi
Setelah berpuasa sebulan lamanya, biasanya seseorang akan alami meningkatkan nafsu makan di pagi atau siang hari saat Lebaran.
“Salah satu tips adalah pilihlah makanan dengan rendah lemak, seperti rendang buatlah dari potongan daging tanpa lemak. Hindari hati dan jeroan. Batasi juga daging olahan seperti sosis karena terbuat dari olahan daging berlemak, dan juga bakso dengan kuah tinggi lemak,” imbuh Ira.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: