Jambret Pelajar Depan Gereja di Musi Rawas, Kabur ke Lubuklinggau, Pasrah Bertemu Landak
Tersangka jambret pelajar di Musi Rawas-Dokukmen,-linggaupos.co.id
MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Pelaku jambret pelajar di depan Gereja di MUSI RAWAS, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) usai beraksi kabur ke Kota Lubuklinggau.
Aksi ini mengakibatkan korban NS (15), seorang pelajar asal Desa Rambah Asri, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Mura kehilangan 1 unit HP.
Peristiwa dialami korban terjadi di depan Gereja, Desa Mataram, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Mura, Jumat, 6 Oktober 2023 sekitar pukul 12.45 WIB.
Terduga pelakunya Aan Rudiyanto (31), warga Jalan Inpres, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, Kota Lubuklinggau.
BACA JUGA:Sok-Sokan Pelajar di Kalideres Gertak Satpam Komplek Dengan Celurit, Diduga Hendak Tawuran
Tersangka pasrah ditangkap Tim Landak Satreskrim Polres Musi Rawas jelang subuh Minggu, 10 Oktober 2023 sekira pukul 04.30 WIB di rumahnya.
Tersangka ditangkap berdasarkan laporan polisi tersebut, LP/ B / 165 / X / 2023 / SPKT / SAT RESKRIM /RES MURA / SUMSEL, tgl 08 Oktober 2023.
Kapolres Musi Rawas, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH melalui Kasat Reskrim, AKP Hari Dinar SIK, MH didampingi Plh Kanit Pidum, Aiptu Erwin, membenarkan telah mengamankan tersangka.
Usai ditangkap di rumahnya, tersangka langsung digelandang ke Mapolres Mura, untuk pendalaman perkara.
BACA JUGA:4 Pelajar di Muratara Dipukul Oknum Guru Pakai Rotan, Dalam Dakwaan Terungkap Ini Motifnya
Aksi tersangka terhadap korban tersebut terjadi di depan Gereja, Desa Mataram, Kecamatan Tugumulyo.
Saat itu korban bermaksud memindahkan Hp dari boks depan sebelah kanan motornya.
Lalu HP tersebut bermaksud dipindah ke saku kantong bajunya.
Tiba-tiba tersangka langsung memepet motor korban dan mencoba merampas HP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: