Cek Pendaftaran PPPK BGN 2026 Tahap 3 - 4, Ada Ratusan Formasi

Sabtu 24-01-2026,15:14 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : Budi Santoso

LINGGAUPOS.CO.ID- Pemerintah Indonesia melalui Badan Gizi Nasional (BGN) bakal merencanakan pengadaan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 3-4 pada 2026.

Untuk diketahui seleksi PPPK BGN telah diadakan sebanyak 2 kali pada 2025 lalu. Kini pengadaaan tahap 3 dan 4 akan segera dilakukan.

Sebelumnya PPPK BGN tahap 1 telah menetapkan sebanyak 2.080 pelamar sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) terhitung mulai 1 Juli 2025.

Sementara itu, PPPK BGN tahap 2 pun telah rampung dilakukan pada 2025 dan saat ini tengah dalam tahap pengisian daftar riwayat hidup (DRH) dan pengusulan nomor induk (NI) PPPK.

BACA JUGA:Mutasi Polri, Irjen Sandi Nugroho Jabat Kapolda Sumatera Selatan

Kabarnya peserta yang lolos seleksi PPPK BGN tahap 2 ini akan diangkat menjadi ASN di lingkungan kerja Badan Gizi Nasional pada 1 Februari 2026.

PPPK BGN sendiri merupakan program penerimaan pegawai pemerintah dengan sistem kontrak kerja untuk mendukung tugas Badan Gizi Nasional dalam meningkatkan kualitas layanan gizi masyarakat.

Sebelumnya Kepala BGN Dadan Hindayan, menyampaikan bahwa jumlah PPPK BGN 2026 akan berjumlah 99.000 orang. Rinciannya terdiri dari 2.080 formasi pada tahap 1 dan 32.000 formasi pada tahap 2.

Namun demikian, belum ada informasi resmi mengenai kapan pendaftaran PPPK BGN 2026 tahap 3 dan 4 dibukakan.

BACA JUGA:Peringati Isra Mikraj 1447 Hijriah, Lapas Lubuk Linggau Gelar Pembinaan Keagamaan bagi Warga Binaan

Dalam hal ini, jika merujuk pada timeline atau jadwal seleksi tahapan sebelumnya, PPPK tahap 1 telah diangkat per 1 Juli 2025. Kemudian, seleksi PPPK Tahap 2 baru kembali dibuka pendaftarannya pada Desember 2025.

Dengan begitu, kemungkinan seleksi PPPK tahap 3 dan 4 tahun 2026 akan kembali digelar setelah PPPK 2025 tahap 2 diangkat atau ditetapkan mulai 1 Februari 2026.

Formasi PPPK BGN 2026 Tahap 3-4

Jika mengacu pada rencana Kepala BGN Dadan Hindayana yang menyatakan bahwa jumlah PPPK BGN 2026 berjumlah 99.000 orang, jumlah kebutuhan PPPK BGN tahap 3-4 diperkirakan bisa mencapai 64.920 formasi.

BACA JUGA:Mau Lulus PPPK Kemenham 2026, Simak Ini Jenis Seleksinya

Kata Dadan, saat ini Kantor Pusat BGN telah memiliki 615 tenaga kerja. Sementara itu, tingkat Kantor Pelayanan Pemenuhan Gizi (KPPG) di daerah terdapat 40 tenaga kerja. Diantaranya terdiri dari 20 kepala KPPG dan 20 Kepala Subbag Tata Usaha KPPG.

Kategori :