Wajah Putih Merona dengan Daun Sirih, Begini Cara Bikinnya

Selasa 30-12-2025,13:52 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : Budi Santoso

Journal of Biomedicine and Translational Research (2020) menyebutkan bahwa dalam pengobatan jerawat kita bisa mendapatkan manfaat antibakteri yang berasal dari bahan alami.

BACA JUGA:Kantor ATR/BPN Musi Rawas Luncurkan Berkas PTSL Menuju Target 100 Persen

Lantas salah satu bahan alami tersebut bisa didapatkan dari tanaman obat seperti daun sirih. Manfaatnya untuk wajah berperan penting karena bersifat antibakteri dan antioksidan yang dapat melindungi kulit dari serangan patogen.

Anda juga bisa menggunakan produk skincare mengandung daun sirih yang dikombinasikan dengan bahan aktif lain seperti benzoil peroksida.

Cara Menggunakan Daun Sirih untuk Wajah

1.   Merebus Daun Sirih

BACA JUGA:Warung Pecel Lele Milik Ketua MUI Musi Rawas Utara Ludes Terbakar

Anda bisa membasuh wajah menggunakan rebusan daun air daun sirih yang sudah didinginkan. Sifat antibakteri dan antijamurnya dapat membantu mengurangi masalah jerawat Anda.

2.   Membuat Masker Daun Sirih

Cara selanjutnya, daun sirih dapat Anda jadikan masker. Caranya ambil beberapa lembar daun sirih untuk ditumbuk bersama air biasa atau pelarut seperti air mawar secukupnya hingga mendapatkan kekentalan yang Anda inginkan.

Pastikan sebelum pakai masker daun sirih, terlebih dahulu Anda cuci wajah dengan bersih.

BACA JUGA:Spesifikasi 10 Mobil Baru Yang Akan Hadir Tahun 2026

Gunakan masker tersebut pada area wajah hingga leher dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu Anda dapat membilasnya dengan air hangat atau air biasa.

Perlu kami ingatkan, tidak semua tipe kulit cocok dengan penggunaan tanaman herbal, terlebih bila Anda memiliki jenis kulit sensitif.

Untuk itu, Anda tetap perlu berhati-hati dalam mengelola daun sirih, hentikan pemakaian jika terjadi reaksi seperti alergi.

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial di LINK INI

Kategori :