Tahan Banting, Inilah 3 Rekomendasi HP Murah Terbaik 2024, Cocok untuk Aktivitas Outdoor

Jumat 20-12-2024,10:31 WIB
Reporter : Siti Nur Asparina Rauda
Editor : Agung Perdana

LINGGAUPOS.CO.ID – Bagi kamu yang sedang beraktivitas di luar ruangan, memanglah sering kali menuntut kamu untuk memakai HP yang tangguh, dan tahan banting.

Yang mana, cuaca saat ini juga tak menentu, mulai dari hujan deras hingga debu jalanan, sering menjadi musuh utama, apalagi ada risiko HP terjatuh saat terburu-buru.


HP Realme C75--Instagram @realmeindonesia

Dengan demikian, hal tersebut membuat banyak orang, terkhusus para pengemudi ojek online (ojol), memilih HP dengan fitur tahan banting ini sebagai solusi terbaik.

Di pasaran sendiri, beberapa merek menawarkan HP tangguh dengan harga yang murah, namun spesifikasinya unggulan.

BACA JUGA:5 Pilihan HP Baru untuk Dipakai Saat Libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025, Adakah Incaranmu?

Melansir dari kanal YouTube GadgetIn yang dikutip pada Jumat, 20 Desember 2024, berikut inilah 3 rekomendasi HP tahan banting yang murah terbaik 2024 yang bisa jadi pilihan kamu.

1. Realme C75

HP Realme C75 ini baru saja rilis di Desember 2024, setelah itu langsung mencuri perhatian masyarakat.

HP ini juga berhasil memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai HP dengan ketahanan terlama di dalam air.

BACA JUGA:Baterai Super Jumbo yang Tahan Ai Bertekanan Tinggi, Realme 14x 5G Resmi Meluncur, HP Murah

Realme C75 ini diklaim punya sertifikasi IP66, IP68, dan IP69, yang tahan terhadap air, debu, dan benturan.

Pada saat diuji, HP ini mampu bertahan di kedalaman 2 meter selama 60 jam serta kedalaman 2,5 meter selama 12 jam.

Terdapat fitur tambahan lainnya seperti SonicWave Water Ejection yang juga membantu mengeluarkan air dari speaker hingga 50 persen lebih efektif.

Spesifikasi lainnya ini juga tidak kalah menariknya, HP Realme C75 hadir dengan varian RAM 8GB serta penyimpanan internal 256GB. 

Kategori :