Petugas PLN di Mura Tewas Kesetrum Jaringan Listrik di Jayaloka

Sabtu 28-09-2024,22:51 WIB
Reporter : Budi Santoso
Editor : Budi Santoso

LINGGAUPOS.CO.ID – Kabar duka, Rudiansyah (28) petugas PLN yang kesetrum (tersengat) jaringan listrik di Kabupaten Musi Rawas (Mura), Provinsi Sumatera Selatan dikabarkan tewas.  

Korban kesetrum aliran listrik pada Sabtu, 28 September 2024 sekitar pukul 09.30 WIB. 

Setelah kejadian, korban Rudiansyah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Sobirin Pangeran M Amin. 

Korban dikabarkan meninggal dunia, Sabtu, 28 September 2024 sekitar pukul 15.09 WIB.

BACA JUGA: Petugas PLN Kesetrum Jaringan Listrik di Mura, Begini Kondisinya

 Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi MH melalui Kapolsek Jayaloka, Iptu Purnama Mentary Sampe saat dikonfirmasi LINGGAUPOS.CO.ID membenarkan korban Rudiansyah. 

Iya (meninggal dunia) pukul 15.09 WIB, kata Kapolsek dihubungi Sabtu 28 September 2024 malam.

Diberitakan sebelumnya, seorang petugas PLN di Kabupaten Musi Rawas (Mura) Provinsi Sumatera Selatan harus dilarikan ke rumah sakit akibat kesetrum (tersengat) jaringan listrik. 

Korban diketahui bernama Randi Rudiansyah (28) warga Desa Sidodadi, Kecamatan Jayaloka, Kabupaten Mura.

BACA JUGA: PPPK 2024, Ini Materi Seleksi Lengkap Beserta Penjelasan, Cek Sekarang!

Peristiwa petugas PLN kesetrum tersebut terjadi Sabtu, 28 September 2024 sekitar pukul 09.30 WIB di jaringan listrik KM 7, Kelurahan Marga Tunggal, Kecamatan Jayaloka, Kabupaten Mura 

Dari hasil pemeriksaan luar, korban tersengat aliran listrik dan mengalami luka bakar akibat sengatan aliran listrik.  

Saat ini korban masih dilakukan perawatan intensif di RS dr Sobirin Pangeran M Amin Muara Beliti Musi Rawas.

Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi MH melalui Kapolsek Jayaloka, Iptu Purnama Mentary Sampe membenarkan adanya kejadian tersebut. 

BACA JUGA: Penggali Kubur dan Pemandi Jenazah Dapat Insentif Bulanan, Jika Yoppy Karim dan H Rustam Effendi Terpilih

Kategori :