HP dengan Bodi Ringan Tahan Banting, Oppo K12x 5G Resmi Rilis di India, Intip Spek dan Harganya

Jumat 09-08-2024,18:04 WIB
Reporter : Siti Nur Asparina Rauda
Editor : Agung Perdana

 

2. Spesifikasi mumpuni

Mengenai performanya, HP Oppo K12x 5G ini ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6300.

Dengan frekuensi puncak yang mencapai 2,4Ghz dengan proses 6 nanometer, membuat chipset tersebut tawarkan tenaga yang cukup tangguh untuk melibas berbagai macam aplikasi harian dengan konsumsi daya rendah.

Sebagai informasi, chipset ini memakai HP terbaru dari merek lain yakni seperti Realme V40 dan Vivo Y28s, sementara untuk kapasitas memori turut dilengkapi oleh RAM 6/8GB serta penyimpanan 128/256GB.

Pada bagian visualnya, HP Oppo K12x 5G ini dibekali oleh layar seluas 6,67 inci beresolusi HD+ (1604 x 720 piksel) dengan kedalaman warna 16,7 juta.

Layar pada HP Oppo K12x 5G ini bergaya punch hole yang mempunyai bezel yang dikatakan tipis untuk kelasnya dengan rasio bodi mencapai 89,90 persen.

Menariknya lagi, HP Oppo ini dilengkapi layar dengan refresh rate tinggi mencapai 120Hz serta kecerahan puncak 1000 nits untuk dapat memastikan aktivitas scrolling dengan sangat mulus.

3. Fitur canggih pendukung

BACA JUGA:Mau Beli HP Oppo dan CCTV Canggih yang Bisa Kredit, USB Cell Lubuk Linggau Solusinya

Untuk sektor fotografinya, HP Oppo K12x 5G ini mempunyai kamera utama beresolusi 32MP serta kamera depan 8MP.

Sementara untuk fitur pendukung lainnya ini dilengkapi oleh jaringan 5G, fingerprint, WiFi 5, Bluetooth v5.3, face unclock, serta lain sebagainya.

Mengenai kapasitas baterainya, HP 5G terbaru ini membawa kapasitas yang cukup besar yakni 5100mAh yang turut didukung oleh fitur pengisian daya cepat 45 watt SUPERVOOC memakai USB-C.

Mengenai harganya, HP Oppo K12x 5G ini dijual mulai dari 12,999 Rupee atau setara Rp2,5 jutaan untuk RAM 6/128GB, 15,999 Rupee atau setara Rp3,1 jutaan untuk varian RAM 8/256GB.(*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :