Kasus Korupsi Rumah Tahfidz Musi Rawas Disidangkan, ini Dakwaan Jaksa

Kamis 01-08-2024,12:02 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

Sementara, berdasarkan laporan hasil audit perhitungan keuangan negara BPKP RI perwakilan Provinsi Sumatera Selatan atas kasus dugaan Tindak Pidana Korupsi kegiatan makan minum Siswa Tahfidz pada Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas Tahun Anggaran 2021 dan 2022 telah ditemukan kerugian Negara Rp172.760.000.

Kronologisnya, pada tahun 2021 sampai 2022 Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas menganggarkan kegiatan makan minum rumah Tahfidz.

Adapun sekolah yang menerima kegiatan makan dan minum siswa SD Negeri 5 Muara Beliti Plus yang penghapal Alquran dan anak-anak tidak mampu.

Anggaran kegiatan makan minum siswa Tahfidz pada Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas Tahun Anggaran 2021-2022 totalnya Rp948.760.000. 

BACA JUGA:Kades Mahanggin OKU Selatan Ditahan dan Ditetapkan Tersangka Kasus Korupsi Dana Desa Hingga BLT Ratusan Juta

Rinciannya Tahun Anggaran 2021 anggaran Rp329.000.000 digunakan untuk 8.225 bungkus  dengan harga satuan Rp40.000. 

Lalu Tahun Anggaran 2022 anggaran Rp619.760.000 untuk 10.329 porsi dengan harga satuan Rp60.000. 

Anggaran kegiatan makan minum rumah Tahfidz tahun 2021 sampai  2022 semuanya telah dicairkan.

Rinciannya tahun 2021 sebanyak 2 kali berdasarkan SP2D Nomor 03868/GU/SP2D/2021 tanggal 02 Desember 2021 sebesar Rp140.640.000.

BACA JUGA:Negara Rugi Rp428 Juta, Mantan Kepala dan Bendahara BPBD OKU Ditetapkan Tersangka Korupsi

Lalu berdasarkan SP2D Nomor 05592/GU-NIHIL/SP2D/2021 tanggal 29 Desember 2021 sebesar Rp149.760.000.

Anggaran yang dicairkan itu digunakan untuk pembayaran makan minum rumah tahfiz bulan Juli 2021 sampai Desember 2021.

Kemudian tahun 2022 pencairan sebanyak 1 kali berdasarkan SP2D Nomor : 04687/TU/SP2D/2022 tanggal 12 Desember 2022 dan SP2D Nomor : 05393/TU-NIHIL/SP2D/2022 tanggal 13 Desember 2022 sebesar Rp549.000.000. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :