Gerindra Sumatera Selatan Siapkan Hj Suwarti Maju Pilkada Musi Rawas, Siapa Pendampingnya

Selasa 23-04-2024,03:45 WIB
Reporter : Budi Santoso
Editor : Budi Santoso

PALEMBANG, LINGGAUPOS.CO.ID –  Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sumatera Selatan siapkan Hj Suwarti maju dalam Pilkada Kabupaten Musi Rawas.

Diketahui Hj Suwarti saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati Musi Rawas.

Nama Hj Suwarti masuk dalam 10 nama kader terbaik Gerindra untuk maju dalam Pilkada di Sumatera Selatan (Sumsel).

‘’Yang utama ada H Mawardi Yahya, Bacalon Gubernur Sumsel. Ini sudah menjadi tugas semua kader untuk memenangkan beliau,’’ ungkap Ketua DPD Partai Gerindra Sumsel, Hj Kartika Sandra Desi dikutip dari sumateraekspres.id, Selasa, 23 April 2024.

BACA JUGA:INFO LOWONGAN KERJA: Berminat Meniti Karir di Sekolah MI Nur Riska Lubuk Linggau, Ini Syaratnya

Kartika mengaku hingga saat ini masih melakukan komunikasi dengan Parpol untuk koalisi dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan.

Sebab untuk mengusung sendiri calon dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Partai Gerindra belum cukup kursi.

“Kita komunikasi dengan parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM),” ucapnya.

Bagaimana dengan Pilkada kabupaten/kota?

BACA JUGA:INFO LOWONGAN KERJA: Ingin Bekerja di Apotek Griya As Syifa Lubuk Linggau, Cek Syarat dan Posisi Dibutuhkan

Kartika menjelaskan, untuk Kabupaten Musi Rawas ada nama Hj Suarti yang akan diusung menjadi calon bupati.  

Saat ini Hj Suwarti merupakan Ketua DPC Gerindra Kabupaten Musi Rawas.

Pada Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif 12 Februari 2024 lalu, Hj Suwarti sukses mendongkrak suara Gerindra di Kabupaten Musi Rawas.

Hasil sementara, Gerindra Kabupaten Musi Rawas meraih 6 kursi dan dipastikan masuk dalam unsur pimpinan menjadi Waka 2 di DPRD.  

BACA JUGA:INFO LOWONGAN KERJA: Siloam Hospital Rekrut Pegawai untuk Penempatan di Lubuk Linggau, Yuk Dicek Syaratnya

Kategori :