Ada Ledakan di Gerhana Matahari Total, Senin 8 April 2024, ini Dampaknya ke Bumi

Minggu 07-04-2024,23:41 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

Magnetosfer Bumi adalah lapisan perisai Bumi yang melindungi Bumi dari pengaruh radiasi partikel bermuatan berkecepatan tinggi yang dilontarkan dari Matahari. 

Lapisan ini berbentuk seperti lingkaran dengan titik terkuatnya berada pada daerah lintang rendah (dekat equator Bumi).

Sehingga, dampak gangguan badai magnet Bumi paling besar dirasakan pada daerah lintang tinggi. Sedangkan daerah lintang rendah seperti Indonesia akan relatif aman.

Sepeti diketahui, Ketika terjadi Gerhana Matahari Total, Bulan akan melemparkan bayangan umbra ke permukaan Bumi sehingga bayangan itu akan menutupi sepertiga dari seluruh planet selama beberapa jam.

BACA JUGA:Resep Pindang Gabus Nanas, Hidangan Dengan Cita Rasa Asam Segar, Bisa Disajikan Saat Idul Fitri 1445 H

Gerhana Matahari Total tidak boleh diamati secara langsung dengan mata telanjang. 

Sebab walaupun hanya beberapa detik dapat mengakibatkan kerusakan permanen retina mata akibat radiasi tinggi yang dipancarkan dari fotosfer Matahari.

Kerusakan yang ditimbulkan tersebut dapat mengakibatkan kebutaan. Untuk menyaksikan Gerhana Matahari butuh menggunakan pelindung mata khusus. 

Selain itu juga bisa dengan menggunakan metode melihat gerhana secara tidak langsung. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :