Bulan Ramadan, Rumah Wartawan di Muratara Dibobol Maling, Habis-habisan, Kerugian Rp30 Juta

Selasa 26-03-2024,14:47 WIB
Reporter : Budi Santoso
Editor : Budi Santoso

MURATARA, LINGGAUPOS.CO.ID – Bulan Ramadan 1445 H, rumah wartawan Sumatera Ekspres Zulkarnain (37) di Kampung 7 Desa Noman Baru, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Provinsi Sumatera Selatan dibobol maling. 

Peristiwa pencurian dialami warga Palembang, RT 23, RW 08, kelurahan 20 Ilir D IV, Kecamatan Ilir Timur I, Kota Palembang itu diketahui Jumat, 22 Maret 2024 sekitar pukul 17.00 WIB saat bulan Ramadan.

Akibat kejadian tersebut, korban Zulkarnain mengalami kerugian lebih kurang Rp30 Juta. 

“Habis-habisan kak, baju-baju, piring jugo dimaling sekitar Rp30 jutaan total kalo dijual,” ceria Zulkarnain kepada LINGGAUPOS.CO.ID, Selasa, 26 Maret 2024. 

BACA JUGA:Bulan Ramadan Pemuda Musi Rawas Berbuat Dosa di Pondok Muratara, Polisi Amankan Barang Bukti Berbahaya

Zulkarnain menceritakan, peristiwa pencurian itu diketahuinya saat pulang dari Lubuk Linggau, Jumat, 22 Maret 2024. 

Diketahui korban menjalankan tugas jurnalisnya di 3 wilayah yakni Musi Rawas, Lubuk Linggau dan Muratara.

Namun untuk domisili tetap, korban tinggal di rumahnya di Kampung 7 Desa Noman Baru, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara). 

Saat korban pulang dari Kota Lubuklinggau korban curiga karena pagar kecil pintu depan rumah bagian kanan rusak. 

BACA JUGA:Kabar Gembira, Rhoma Irama Akan Datang ke Muratara, Ini Agenda dan Jadwalnya

Lalu korban masuk ke dalam rumah melalui pintu depan yang masih terkunci.

Setelah masuk ke dalam, kondisi dalam rumah sudah berantakan dan  barang-barang berserakan.

Pintu kamar yang tadi terkunci sudah dirusak pelaku.

Melihat kondisi  rumahnya, Zulkarnain memperkirakan terduga pelaku diduga masuk dari bagian belakang dapur.

BACA JUGA:2 Pembunuh Adik Bupati Muratara Dihukum Mati, Berikut Pertimbangan Hakim, Apa Kata Pengacaranya

Kategori :